Resep Ide Jualan Murah Meriah Brownies 3 Bahan Dijamin Laris Manis, Yuk Recook Resepnya!

- 25 Januari 2024, 16:00 WIB
Resep brownies 3 bahan
Resep brownies 3 bahan /Facebook Chef Renatta Moeloek/

KILASCIMAHI - Berikut ini resep ide jualan dijamin bikin laris manis dan ketagihan yaitu Brownies yang hanya menggunakan 3 bahan saja.

Brownies salah satu cemilan berat atau dessert yang juga banyak disukai oleh semua kalangan. 

Sudah banyak varian rasa dari brownies ini. Bagi kamu yang ingin memulai untuk usaha, brownies 3 bahan ini bisa menjadi salah satu ide jualan yang cocok karena bahan-bahan yang digunakan sangat mudah ditemukan.

Baca Juga: Cocok Jadi Ide Jualan Di Musim Hujan! Inillah Cara Membuat Kopi Rempah, Hangatnya Dapet Sehat Juga Dapet

Lalu apa saja sih bahan dan cara untuk mendapatkan brownies 3 bahan ini? Salah satu ide jualan yang cocok dijamin laris manis.

Kamu bisa memulai ide jualan usaha kecil dengan membuat resep brownies 3 bahan ini saja, yuk simak ulasan selengkapnya. Dilansir dari akun Facebook @Resep Masakan berikut resep brownies simpel dari 3 bahan saja berikut ini Bahan - Bahan:

1. 6 bungkus Oreo yang Harga 2000
2. 2 Saset Kental Manis
3. 1 Buah telur

Toping: Bisa tambahkan keju atau bahan lainnya

Langkah - Langkah:

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Kremes ! Bisa dijadikan Ide Jualan Warung Lesehan

1. Buka oreo dan masukan kedalam mangkok atau piring

2. Siapkan air hangat untuk menghancurkan biskuit oreo

3. Kupas telur dan kocok hingga berbusa 

4. Masukan kental manis ke dalam adonan dan kocok

5. Masukan telur yang tadi di kocok ke dalam adonan

6. Kukus kurang lebih 20-30 menit

Wah murah dan gampang banget dibuat kan, yuk langsung saja dicoba menjadi bahan ide jualan, pasti untung banyak nih.Dengan resep yang sederhana kamu sudah bisa membuat brownies yang hasilnya lumayan enak dan bisa dijual. Selamat mencoba

Baca Juga: Kapan Puasa Ayyaumul Bidh di Bulan Rajab 2024? Temukan Jawabannya di sini Yuks!

Demikian  ulasankilascimahi.com sajikan ide jualan resep brownies simpel yang hanya dari 3 bahan saja.***

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x