Cukup Pakai Ponsel! Ini Tips Memotret Moment Fenomena Alam Gerhana Bulan Total Hari Ini 8 November 2022

- 8 November 2022, 11:44 WIB
tips memotret moment gerhana bulan total 8 november 2022 malam ini cukup dengan ponselmu.
tips memotret moment gerhana bulan total 8 november 2022 malam ini cukup dengan ponselmu. /Nurul Laelatur Rahmah /Instagram @gadgetsonway
KILASCIMAHI - Hari ini akan terjadi sebuah fenomena alam Gerhana Bulan Total 8 November 2022, inilah tips memotret moment langka tersebut.
 
Fenomena alam Gerhana Bulan Total ini bisa diamati langsung di Indonesia.
 
Ada beberapa tips memotret moment fenomena alam langka ini cukup dengan menggunakan ponselmu.
 
BMKG mencatat sepanjang tahun 2022 ini fenomena alam Gerhana Bulan Total ini terjadi 2 kali, dan terakhir hari ini di tahun 2022.
 
 
Fenomena Gerhana Bulan Total pertama terjadi pada tanggal 16 Mei 2022. 
 
Akan tetapi, tidak dapat diamati dari Indonesia. Oleh karena itu, fenomena gerhana bulan total ini sangat spesial. 
 
Fenomena yang langka ini sayang sekali jika tidak diabadikan. 
 
Jangan khawatir walaupun tidak memiliki kamera yang keren, cukup dengan Hp anda bisa mengabadikan momen ini.
 
 
Dikutip dari Instagram @belajarastro.id, simak beberapa tips memotret momen gerhana bulan menggunakan HP berikut.
 
1. Pastikan HP memiliki pengaturan ISO dan shutter speed minimal 15 detik.
 
2. Cari lokasi pemotretan di area yang lapang dan luas.
 
3. Usahakan arah Timur tidak terhalang pohon atau bangunan tinggi karena posisi gerhana bulan ada di sana.
 
4. Pasang HP dengan tripod agar posisi stabil sehingga hasil jepretan akan jelas dan tidak blur.
 
5. Atur kamera bawaan HP dengan mode Pro. Pengaturan yang disarankan adalah mengatur ISO ke sekitar 800-1600. Kemudian aktifkan autofokus, lalu atur shutter speed ke sekitar 15-30 detik.
 
 
Tips tambahan yakni dapat menggunakan teleskop agar menghasilkan foto dengan gambar bulan yang besar. 
 
Pasang adapter HP pada eyepiece teleskop, lalu pasang HP pada adapter tersebut.
 
Demikian ulasan dari KilasCimahi.com tentang tips memotret moment gerhana bulan total 8 november 2022 malam ini cukup dengan ponselmu. Selamat mencoba!

Editor: Titin Kartika Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x