BMKG Cabut Peringatan Tsumani Usai Gempa Mentawai di Sumatera Utara Dini Hari Tadi

- 25 April 2023, 06:20 WIB
Gempa M 7.3 Guncang Sumatera Utara (Sumut),  BMKG Nyatakan Peringatan Dini Telah Tsunami Berakhir
Gempa M 7.3 Guncang Sumatera Utara (Sumut), BMKG Nyatakan Peringatan Dini Telah Tsunami Berakhir /@infobmkg/

KILASCIMAHI - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akhirnya mencabut peringatan dini tsunami yang berpotensi terjadi di Sumatra Utara usai gempa berkekuatan magnitudo 7,3 mengguncang Kepulauan Mentawai, Selasa 25 April 2023.

 

 

"Peringatan dini Tsunami yang disebabkan oleh gempa kekuatan : 7.3 SR pada 25-Apr-23 03:00:57 WIB dinyatakan telah berakhir," dikutip dari keterangan resmi BMKG, Selasa 25 April 2023.

Sebelumnya, telah terjadi Gempa berkekuatan magnitudo 7,3 guncang Sumatera Utara Dini hari tadi.

Dilansir dari laman resmi BMKG gempa ini terjadi pada Selasa, 25 April 2023 dini hari tepatnya pukul 03:00:57 WIB.

Baca Juga: Breaking News! Gempa Magnitudo 7.3 Guncang SUMUT, BMKG Nyatakan Berpotensi Tsunami

Diketahui gempa ini berkedalaman 84 Km dengan titik koordinat 0.93° LS - 98.39° BT dengan pusat gempa berada di 177 km Barat Laut Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat.

Masyarakat sempat panik saat terjadinya gempa dan menjauhi laut.

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x