Tercatat! Sejarah Gempa Maluku 300 Tahun Silam Memakan 2.500 Korban, Akankan Terulang Kembali?

- 12 Januari 2023, 05:14 WIB
Tercatat! Sejarah Gempa Maluku 300 Tahun Silam Memakan 2.500 Korban, Akankah Terulang Kembali?
Tercatat! Sejarah Gempa Maluku 300 Tahun Silam Memakan 2.500 Korban, Akankah Terulang Kembali? /bnpb.go.id/

KILASCIMAHI - Musibah gempa Maluku dini hari Selasa 10/1/2023 sepertinya mengulang sejarah kelam 300 tahun silam.

Berbagi kerusakan parah diakibatkan oleh gempa Maluku yang terjadi hari Selasa kemarin, dengan guncangan dahsyat sampai BMKG mengeluarkan peringatan dini tsunami.

Namun, alangkah beruntungnya tidak ada korban jiwa seperti yang terjadi 300 tahun silam itu akibat gempa Maluku M 7,5 dini hari kemarin.

Bahkan BMKG juga sudah mencabut peringatan dini tsunami yang akan terjadi di kepulauan Maluku.

Mengulik sejarah 300 tahun silam ternyata gempa di Kepulauan Maluku pernah memakan korban hingga 2.500 jiwa.

Baca Juga: Gempa Maluku 7.9 SR Terasa Hingga NTT, Beberapa Jalan Rusak Hingga Amblas!

Dikutip dari bnpb.go.id 346 tahun yang lalu, gempa bumi mengguncang Ambon Kepulauan Maluku dan sekitarnya malam tanggal 17 Februari 1674.

Gempa disusul tsunami dari Laut Banda yang dicatat oleh Georg Everhard Rumphius (1627-1702) seorang ilmuwan Eropa yang pernah tinggal di Ambon.

Gempa dan tsunami berdampak kerusakan rumah warga dan menelan korban jiwa yang dperkirakan mencapai 2.500 orang meninggal dunia.

Baca Juga: Taukah Kamu? Fitur Baru WhatsApp Memungkinkan Kirim Pesan Tanpa Internet (Offline), Simak Penjelasannya!

Sementara itu gempa Maluku dini hari kemarin, Selasa 10/1/2023 memang tidak memakan korban jiwa, namun berbagai kerusakan parah terjadi akibat gempa tersebut.

Gempa Maluku ini menyebabkan beberapa jalan raya di Desa Napi, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), NTT, dan sekitarnya mengalami kerusakan.

Kondisi serupa juga terjadi di ruas jalan Trans Niki-Niki - Oinlasi. Panjang ruas jalan yang mengalami kerusakan mencapai hampir 500 meter.

Baca Juga: Antisipasi Kerawanan Jelang Pemilu 2024, Kesbangpol Jabar Lakukan 3 Hal Ini
Demikian kilascimahi.com sajikan sejarah gempa Maluku yang terulang kembali.***

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x