BMKG Minta Bekasi, Depok, Ciamis, Bogor dan Tasikmalaya Siaga Hadapi Cuaca Ekstrem

- 10 Oktober 2022, 09:14 WIB
Foto ilustrasi: BMKG minta pemerintah Bekasi, Depok, Bogor, Ciamis dan Tasikmalaya bersiaga hadapi dampak cuaca ekstrim
Foto ilustrasi: BMKG minta pemerintah Bekasi, Depok, Bogor, Ciamis dan Tasikmalaya bersiaga hadapi dampak cuaca ekstrim /Dok. PMJ News

KILASCIMAHI - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG meminta pemerintah Bekasi, Depok, Ciamis, Bogor dan Tasikmalaya untuk bersiaga hadapi cuaca ekstrem

Beberapa daerah di Jawa Barat ini dinilai BMKG menjadi wilayah yang akan lebih terdampak cuaca ekstrem yang saat ini terjadi.

Untuk itu, BMKG meminta pemerintah Bekasi, Depok, Ciamis, Bogor dan Tasikmalaya mempersiapkan rencana mitigasi bencana.

Dikutip dari Pikiran-Rakyat.com, BMKG memperkirakan, cuaca ekstrem masih akan terus berlangsung hingga sepekan ke depan.

Baca Juga: BREAKINGNEWS! Gempa Terkini Guncang Wilayah Selatan Jawa

Berdasarkan hasil analisis terkini tentang dinamika atmosfer, BMKG menilai terjadi peningkatan potensi cuaca ekstrem.

”Hasil analisis dinamika atmosfer terkini menunjukkan adanya sirkulasi siklonik yang membentuk pola belokan angin serta perlambatan kecepatan angin. Ini dapat meningkatkan aktivitas konvektif dan pertumbuhan awan hujan,” kata Kepala Stasiun Klimatologi Jawa Barat, Indra Gustari pada Minggu, 9 Oktober 2022.

Indra menjelaskan, terdapat pula fenomena gelombang atmosfer seperti MJO (Madden Jullian Oscillation) yang masih aktif. Gelombang MJO itu berinteraksi dengan gelombang Rossby Ekuatorial dan gelombang Kelvin.

”Secara tidak langsung, masih akan meningkatkan pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah Indonesia, termasuk sebagian wilayah Jawa Barat, dalam beberapa hari ke depan,” ujar Indra.

Dikatan Indra, pihaknya telah membagi sejumlah kota/kabupaten yang masuk kategori siaga. Untuk 10 Oktober 2022, Kota Bekasi, Kota Depok, Kabupaten Bogor, Kabupaten Ciamis, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, masuk kategori wilayah siaga terdampak hujan lebat.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x