Pasca Tragedi Kanjuruhan, FIFA Bantu Transformasi Sepak Bola di Indonesia, Erick Thohir: Supporter Ikut Bagian

- 8 Oktober 2022, 20:59 WIB
Erick Thohir bersama Presiden FIFA, Gianni Infantino  usai bahas tragedi Kanjuruhan di Doha, Qatar
Erick Thohir bersama Presiden FIFA, Gianni Infantino usai bahas tragedi Kanjuruhan di Doha, Qatar /instagram/@erickthohir/

KILASCIMAHI - Erick Thohir sebut FIFA tidak akan memberikan sanksi kepada Indonesia pasca tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Sabtu 1 Oktober 2022 lalu.

FIFA malah akan turun membantu proses transformasi sistem Sepak Bola di Indonesia pasca tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 131 supporter Aremania tersebut.

Tak hanya itu, Erick Thohir menyebut FIFA juga akan turun tangan memberikan training kepada aparat keamanan dalam menjalankan tugas saat dan setelah pertandingan sepakbola.

Dengan turun tangannya FIFA di Indonesia, diharapkan tragedi Kanjuruhan tidak akan pernah terulang.

Baca Juga: Kisah Heroik Yanto Hermanto, Selamatkan Perempuan dan Anak-anak Sebelum Jadi Korban Tragedi Kanjuruhan.

''Alhamdulillah, pertemuan saya dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino di Doha, 5 Oktober lalu, disambut baik,''ungkap Menteri BUMN, Erick Thohir seperti diposting di akun instagram pribadinya yang dikutip kilascimahi.com, Sabtu 8 Oktober 2022.

Erick Thohir, saat itu mengaku diberikan perintah khusus dari Presiden Jokowi untuk menemui Presiden FIFA, Gian Infantino di Doha, Qatar.

Dipilihnya Erick Thohir sebagai utusan Indonesia untuk bertemu FIFA membahas tragedi Kanjuruhan disebabkan pengalamannya pernah menjadi Presiden Inter Milan dan mengenal para petinggi FIFA.

''Beliau lah tau perasaan saya,''ujar Erick kemudian.

Dalam video tersebut, Erick menyebutkan bahwa Gian Infantino mengaku tak bisa membayangkan bahwa tragedi Kanjuruhan bisa terjadi.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x