Tingkatkan Kualitas Tourism dari Rohali Jadi Rojali, Menparekraf Sandiaga Uno Optimalkan World Tourism Day

- 15 Agustus 2022, 14:24 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno berupaya meningkatkan kualitas tourism dan menggeser Rohali menjadi Rojali di Worl Tourism Day 2022
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno berupaya meningkatkan kualitas tourism dan menggeser Rohali menjadi Rojali di Worl Tourism Day 2022 /

"Berarti jika kita punya hak kekayaan intelektual yang telah didaftarkan dan difasilitasi oleh pemerintah, maka wajib bahwa industri perbankan dan non-perbankan mempertimbangkan dengan skema pembiayaan berbasis kekayaaan intelektual yang sudah dapat dituangkan dalam bentuk jaminan, agunan bagi para pelaku ekonomi kreatif untuk mendapatkan pembiayaan dari perbankan maupun non-perbankan," jelasnya.

Sandi Uno mengibaratkan kalau mobil atau rumah bisa dijaminkan, atau perhiasan bisa dijaminkan di Pegadaian, sekarang juga produk ekonomi kreatif seperti lagu, musik, film, itu bisa juga dijaminkan kepada industri pembiayaan baik perbankan maupun non-perbankan.

Terkait target penguatan ekonomi kreatif dengan menciptakan 4,4 juta lapanagan pekerjaan baru pada 2024, bagaimana detail dan realisasinya?

"Saya sangat optimis, saya sangat yakin, tahun ini dapat tercapai jika kita semua bergandengan tangan, bau membahu. Karena pariwisata dan ekonomi kreatif ini mampu menciptakan 6 kali lipat di bidang yang lain. Caranya dengan mengedepankan inovasi, adaptasi, dan kolaborasi di 3 sektor unggulan ekonomi kreatif, yaitu kuliner, fashion, dan kriya. Kita juga akan mendorong digital marketing," ungkap Sandi Uno.

Sebelumnya, Vice President Operation PRMN, Jiwa Perdamaian dalam kata sambutan menjelaskan bahwa PRMN bukan media biasa seperti koran Pikiran Rakyat dulu.

Tahun lalu PRMN menerima penghargaan Rekor Museum Rekor Dunia-Indonesia (Muri) sebagai media online berjaringan pertama yang mengusung konsep ekonomi kreatif dan kolaboratif.

"Konsep ekonomi kolaboratif ini merupakan angin segar bagi di dunia media di Indonesia. Di mana konsep ini membuat muda-mudi Indonesia siapapun dan di manapun di seluruh pelosok Tanah Air dapat menjadi seorang penulis media online atau yang disebut dengan sebutan content creator," jelasnya.

Baca Juga: Viral di TikTok, Sosialita Pakai Mercy Curi Coklat di Alfamart, Kasir Diancam Penjara, Alfamart Pasang Badan

Jiwa menambahkan, hingga saat ini sudah lebih dari 8.000 orang anak muda berpotensi yang tergabung pada lebih dari 400 media online yang ada di jaringan PRMN dan Promedia, dari Sabang hingga Merauke.

"Setiap bulan PRMN mengadakan pelatihan mendidik dan mencetak content creator agar menjadi muda-mudi yang mandiri secara ekonomi dengan penghasilan yang bisa mencapai hingga puluhan juta rupiah per bulannya. PRMN lakukan ini sejalan dengan niat kami untuk membantu pemerintah Indonesia mengurangi jumlah pengangguran yang ada di negara ini," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x