CEK FAKTA: Viral Informasi Sebelum Gempa Cianjur, Terlihat Api Menyala Di Gunung Gede Pangrango

22 November 2022, 22:21 WIB
Cek fakta, viral informasi bahwa gempa Cianjur sudah bisa dipreksi dari cahaya yang muncul di Gunung Gede Pangrango /Instagram.com/gn.gedepangrango.

KILASCIMAHI - Cek fakta, viral informasi di media sosial bahwa sebelum terjadi gempa Cianjur, terlihat api menyala di Gunung Gede Pangrango.

Dalam informasi yang viral tersebut disebutkan bahwa tanda-tanda akan terjadinya gempa Cianjur itu terlihat dari cahaya yang terlihat jelas di atas Gunung Gede Pangrango.

Info viral ini direkam dengan menggunakan voice note dan tersebar di media sosial khususnya WhatsApp.

Dalam pesan voice note tersebut dijelaskan bahwa penyebab gempa Cianjur ini adalah adanya aktivitas vulkanik di Gunung Gede Pangrango.

Baca Juga: CEK FAKTA: Viral Informasi Dari BMKG Akan Ada Gempa Susulan Cianjur Akan Terjadi di Bendungan Cirata!

Kepala Stasiun Geofisika Bandung Teguh Rahayu menyebutkan dalam rilisnya bahwa informasi yang menyebutkan bahwa penyebab gempa Cianjur adalah terlihatnya api di Gunung Gede Pangrango adalah tidak benar.

''Berita itu hanya hoax/isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan dan membohongi masyarakat karena isu itu tidak mempunyai dasar ilmiah yang jelas,''jelas Teguh Rahayu, Selasa 22 November 2022.

Tak hanya itu, kata dia, perlu diketahui bahwa sampai saat ini belum ada teknologi yang dapat memprediksi dengan tepat kapan, dimana dan berapa kekuatan gempa yang akan terjadi.

''Informasi resmi yang diperoleh dari PVMBG hingga saat ini status Gunung Gede masih dalam status Level I (Normal),''jelas dia.

Sementara itu, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Badan Geologi (PVMBG) Kementerian ESDM, Hendra Gunawan, menegaskan bahwa status gunung Gede Pangrango aman setelah gempa Cianjur.

"Berdasarkan laporan PVMBG kondisi Gunung Gede masih pada level normal alias gunungnya aman-aman saja. Masyarakat agar tetap tenang dan mengikuti aktivitas perkembangan Gunung Api Gede dari instansi resmi pemerintah," kata Hendra dalam konferensi pers yang digelar pada Selasa 22 November 2022.

Baca Juga: Kepala BMKG Imbau Masyarakat Tetap Tenang dan Tidak Terpengaruh Berita Hoax Prediksi Gempa dan Tsunami Cianjur

Penjelasan PVMBG ini juga sekaligus untuk menampik informasi bahwa pasca gempa Cianjur, aktivitas Gunung Gede Pangrango meningkat dan dikhawatirkan akan mengalami erupsi.

Ditambahkan Hendra, secara historis Gunung Api Gede Pangrango pernah mengalami krisis kegempaan pada sekitar tahun 1950.

Saat itu, kata dia, gunung api Gede Pangrango sempat membuat aktivitas vulkanis yang aktif.

Tapi, selama 20 tahun terakhir ini, krisis kegempaan di Gunung Api Gede Pangrango tidak pernah berlanjut ke level yang lebih tinggi, sehingga gunung api tersebut tidak pernah mengalami erupsi akibat gempa.

"Terlepas dari historisnya pernah terjadi erupsi, tapi dari beberapa khususnya 100 atau 200 tahun terakhir," ungkapnya.

Sebelumnya, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) merilis sumber gempa bumi 5,6 SR yang terjadi di Cianjur, Jawa Barat.

Lokasi pusat gempa bumi terletak di darat di wilayah Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat.

Morfologi wilayah tersebut pada umumnya berupa dataran hingga dataran bergelombang, perbukitan bergelombang hingga terjal yang terletak pada bagian tenggara gunung api Gede. Wilayah tersebut secara umum tersusun oleh endapan juarter berupa batuan rombakan gunung api muda (breksi gunung api, lava, tuff) dan aluvial sungai.

"Sebagian batuan rombakan gunung api muda tersebut telah mengalami pelapukan. Endapan Kuarter tersebut pada umumnya bersifat lunak, lepas, belum kompak [unconsolidated] dan memperkuat efek guncangan, sehingga rawan gempa bumi," sebut laporan PVMBG Kementerian ESDM.

Baca Juga: Resmi dari BMKG: Pasca Gempa Cianjur, Warga Diminta Waspadai Longsor dan Banjir Bandang

Demikian cek fakta mengenai informasi bahwa tanda-tanda gempa Cianjur sudah terlihat dari aktivitas Gunung Gede Pangrango.

Editor: Riffa Anggadhitya

Tags

Terkini

Terpopuler