Dua Pelaku Pencurian Kotak Amal Jariyah Masjid Pelajar SMA, Akui Uangnya Dipakai Chek in di Hotel

- 2 Desember 2021, 17:00 WIB
Tangkapan Layar Video CCTV pelaku Pencurian Kotak Amal Jariyah oleh pelajar SMA
Tangkapan Layar Video CCTV pelaku Pencurian Kotak Amal Jariyah oleh pelajar SMA /

KILASCIMAHI - Kasus pencurian kotak amal masjid terjadi di komplek Adipura Gedebage Kota Bandung, Selasa 30 november 2021 lalu.

Dalam rekaman cctv yang viral di media sosial, terlihat seorang pelaku turun dari mobil jenis Avanza warna hitam, sambil membawa kotak amal jariyah.

Salah satu warga setempat yang juga pengurus DKM Masjid di Adipura, Dedi membenarkan bahwa pelaku menggunakan mobil.

Baca Juga: Petugas Lapas Jelekong Temukan Snack Makanan Ringan Berisi Narkoba Jenis Sabu seberat 2,5 Gram

"Benar menggunakan kendaraan hitam jenis avanza," jelas Dedi di Mapolsek Gedebage.

Pihak Polsek Gedebage sendiri, berhasil mengungkap kurang dari 24 jam kasus tersebut.

Unit Reskrim Polsek Gedebage, Kota Bandung, berhasil menangkap dua orang pelaku pencurian kotak amal, yang sempat viral di media sosial.

Baca Juga: Ini Dia Ramalan Zodiak Sagitarius dan Capricorn, Kamis 2 Desember 2021

Kedua pelaku pencurian kotak amal itu, berstatus di bawah umur dan masih sebagai pelajar.

Pelaku berinisial SA (17) dan MBA (16). Keduanya, diamankan saat tengah berada di kawasan Cijagra, Buahbatu, Kota Bandung, pada 1 Desember 2021, kemarin sore.

Halaman:

Editor: Arif Farandhika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x