TPA Sarimukti Kebakaran, Sampai Hari Ini Api Belum Padam

- 22 Agustus 2023, 13:37 WIB
TPA Sarimukti kebakaraan, api masih belum padam
TPA Sarimukti kebakaraan, api masih belum padam /kebakaran gunungan sampah di TPA Sarimukti/Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto

KILASCIMAHI - Kebakaran hebat melanda gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarikmukti, Cipatat, Kabubaten Bandung Barat pada Sabtu, 19 Agustus 2023 sekira pukul 22.00 WIB.

Kebakaran di TPA Sarimukti, KBB ini pertama kali berkobar pada Sabtu 19 Agustus 2023. Diduga, kebakaran tersebut bersumber dari puntung rokok yang membakar sampah kering di sekitar lokasi pembuangan sampah.

Sampai Senin, 22 Agustus 2023 berdasarkan sejumlah pemantauan, kepulan asap masih tampak memumbung tinggi, dan masih terdapat kobaran api di gunungan sampah TPA Sarimkuti.

Sebelumnya, kobaran api pertama kali terlihat di atas gunungan sampah pada Sabtu 19 Agustus 2023. Warga, dan aparat pun bersama-sama memadamkan kebakaran tersebut. Sempat padam, namun api kini kembali muncul dan masih berkobar sampai Senin 22 Agustus 2023.

Baca Juga: TPA Sarimukti Kebakaran, Mungkinkah Tragedi Longsor Sampah TPA Leuwigajah Terulang?

Kapolsek Cipatat, AKP Kusmawan menuturkan, diduga penyebab kebakaran di lokasi pembuangan sampah bersama untuk Kota Bandung, Kabupaten Bandung, KBB dan Kota Cimahi ini adalah dari puntung rokok yang dibuang sembarangan oleh orang yang beraktivitas di area TPA.

"Kalau sumber apinya diduga dari puntung rokok yang dibuang saat masih menyala. Ditambah adanya gas metan dari tumpulan sampah," kata Kapolsek Cipatat, AKP Kusmawan.

Beberapa faktor yang kemungkinan menjadikan kebakaran di TPA Sarimukti ini sulit dipadamkan adalah cuaca kemarau panjang dan akumulasi dari gas metan.

Tragedi TPA Leuwigajah, Saat Bandung Jadi 'Lautan Sampah'

Untuk diketahui, pada Senin 21 Februari 2005 silam, pernah terjadi tragedi yang membuat nama Kota Bandung menjadi sorotan dunia.

Halaman:

Editor: Titin Kartika Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x