Cocok Banget dijadikan Ide Jualan Buat Penghasilan Tambahan! Inilah Resep Mie Tek-Tek Maknyus

- 26 Juni 2024, 20:00 WIB
Resep mie tek tek kuah abang-abang
Resep mie tek tek kuah abang-abang /Instagram.com/@riskajuliannaa

KILASCIMAHI _ Dengan kuah yang super pedes, mie yang kenyal dan toping yang menggugah selera, duh kebayang kan enaknya mie tek-tek abang-abng pengkolan. Eit, tapi kamu bisa membuatnya sendiri loh, bahkan bis kamu jadikan ide jualan juga.

Makanya jangan skip artikel ini, biar kamu bisa mencobanya menjadi ide jualan.

Dengan ide jualan mie tek-tek ini, kamu bisa punya penghasilan tambahan dari rumah aja.

Baca Juga: Bukan Hanya Jalur Zonasi, Kecurangan PPDB Jabar 2024 Juga Terjadi Di Jalur Afirmasi, Pj Gubernur Diminta Tegas

Bahan :
1 bungkus mie telur
8 siung bawang merah
2 siung bawang putih
5 buah cabe merah keriting
Cabe rawit secukupnya
2 butir telur
2 ikat sawi
1 bonggol lettuce
1/2 buah bawang bombay
2 batang seledri
Garam, gula, lada secukupnya
Air
Minyak goreng


Cara membuat :
1. Buat telur orak arik, sisihkan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, dan cabe rawit. Tumis bumbu hingga harum bersamaan dengan bawang bombay.
3. Tambahkan air dan daun seledri yang sudah dicincang. Masak hingga mendidih.
4. Masukkan mie telur dan telur orak arik. Masak hingga mie matang. Koreksi rasa dengan menambahkan garam, gula, dan lada.
5. Masukkan sayur, aduk sebentar kemudian matikan api. Sajikan

Baca Juga: Status CPD Di Laman PPDB Jabar 2024 Tahap 2 'Masih Belum Diperiksa', Hati-Hati Cek Link Verifikasi Ini

Demikian ulasan mengenai cara membuat mie tek-tek yang bisa kamu jadikan penghasilan tambahan jika membuatnya jadi ide jualan.***

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah