Begini Tips Mengendalikan Mood Swing Ketika Sedang PMS atau Haid, Simak Penjelasannya!

- 8 Agustus 2022, 15:30 WIB
Tips Mengendalikan Mood Swing Ketika Sedang Haid
Tips Mengendalikan Mood Swing Ketika Sedang Haid /pixabay.com

Naik dan turunnya kadar hormon ini jugalah yang menyebabkan gejala PMS lainnya.

Gejolak emosi saat menstruasi juga dapat dipengaruhi oleh beragam hal lain. Misalnya, cuaca yang mendung cenderung membuat suasana hati gundah gulana karena tubuh kekurangan banyak endorfin (hormon mood bahagia), atau sistem imun yang memang sedang lemah.

Situasi stres, seperti perceraian atau kehilangan pekerjaan juga bisa memperburuk gejala PMS Anda.

Menurunnya kadar hormon serotonin berkaitan dengan gejala depresi, mudah tersinggung, dan mengidam karbohidrat, yang semuanya bisa menjadi gejala mood swing saat menstruas.

Baca Juga: Selain Nyeri Pada Perut, Inilah Tanda-tanda Haid Akan Datang, Begini Penjelasannya!

Gejala mood swing saat PMS

PMS dapat menyebabkan gejolak perubahan suasana hati yang tidak terkendali pada beberapa wanita, mulai dari menangis sampai ledakan amarah serta kegelisahan, lalu kembali ke keadaan emosional yang stabil. Semua ini bisa terjadi dalam satu hari.
Gejala PMS emosional yang paling umum sebagai berikut.

- Mudah marah
- Depresi
- Menangis
- Sangat sensitif
- Gampang gugup dan cemas

Anda akan tahu bahwa gejolak emosi ini kemungkinan besar disebabkan oleh PMS jika gejala tersebut muncul secara konsisten dalam satu sampai dua minggu sebelum jadwal menstruasi Anda, dan berhenti satu atau dua hari setelah menstruasi dimulai.

Pasalnya, serangkaian gejala PMS, termasuk perubahan suasana hati, biasa terjadi pada fase siklus haid terakhir (luteal) yang dimulai setelah ovulasi, di hari 14 sampai 28 siklus menstruasi wanita. Begitu perdarahan haid mulai tampak, mood swings biasanya akan hilang.

Halaman:

Editor: Dwi Surya Andhika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah