Profil Jerry Lawson, Bapak Video Game Dunia, Tampil di Google Doodle Hari Ini 1 Desember 2022

- 1 Desember 2022, 09:01 WIB
Profil Jerry Lawson, bapak video game yang ditampilkan di Google Doodle hari ini, 1 Desember 2022
Profil Jerry Lawson, bapak video game yang ditampilkan di Google Doodle hari ini, 1 Desember 2022 /Sumber : Google/

Dikutip dari pikiran-rakyat.com, disebutkan Jerry lahir di Brooklyn, New York pada 1940 dengan nama lengkap Gerald Lawson .

Dia sudah getol mengulik komponen elektronik sejak usia dini. Dia bahkan bisa memperbaiki TV milik para tetangganya dan membuat stasiun radio sendiri memakai komponen daur ulang.

Gerald "Jerry" Lawson kuliah di Queens College dan City College of New York tetapi keluar dan memulai kariernya di Palo Alto, California.

Baca Juga: Simak Cara Mudah Cek Penerima BSU Tahap 8 melalui Aplikasi Pospay, Awal Desember akan Cair Rp.600 Ribu

Daerah itu sekarang dikenal sebagai Silicon Valley karena banyaknya perusahaan teknologi baru dan inovatif yang bermarkas di sana.

Setibanya di California, Gerald "Jerry" Lawson bergabung dengan Fairchild Semiconductor sebagai konsultan teknik.

Beberapa tahun berlalu, dia naik jabatan jadi Direktur Teknik dan Pemasaran departemen video game dan memimpin pengembangan konsol video game Fairchild Channel F.

Konsol itu jadi yang pertama yang bisa dimainkan di rumah dan memiliki fitur cartridge yang dapat dipertukarkan, joystick 8 tombol, dan menu pause. Channel F lantas jadi perintis sistem video game masa depan seperti Atari, SNES, Dreamcast, dan lainnya.

Laman Google Doodle melaporkan, pada 1980, Jerry Lawson meninggalkan Fairchild dan memulai perusahaannya sendiri, VideoSoft.

VideoSoft jadi salah satu perusahaan pengembangan video game pertama milik warga Amerika Serikat keturunan Afrika.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x