Resep Cumi Asin Pete! Sangat Cocok Dihidangkan Bersama Nasi Hangat

- 9 Mei 2024, 12:00 WIB
Resep Tumis Cumi Asin Pete, Pasti Nikmat Dimakan dengan Nasi Hangat, tangkap layar, Instagram @maelaniez
Resep Tumis Cumi Asin Pete, Pasti Nikmat Dimakan dengan Nasi Hangat, tangkap layar, Instagram @maelaniez /

KILASCIMAHI -Buat kamu dan keluargamu yang doyan banget makan pedes dan golongan yang tidak bisa jauh dari nasi. Baiknya simak resep berkut ini.

Dalam artikel resep kali ini, kami akan bagikan resep cumi asin petee, yang sangat cocok dijadikan lauk, bener-bener maknyus pokoknya.

Simak sampai tuntas, jangan skip-skip, agar saat kamu recook, rasanya bisa pas, di lidah anggota keluarga.

Baca Juga: Jangan Panik! Ini 7 Cara Jitu Terapi Mandiri Untuk Mengatasi Diseleksia

Bahan :
250 gr cumi asin, rebus sebentar, potong-potong
2 papan petai, kupas
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih
25 buah cabe rawit merah
15 buah cabe rawit hijau
1 buah tomat uk sedang, cincang
Secukupnya garam
1 sdm kecap manis
1 sdt gula pasir
1/4 sdt merica bubuk
2 daun salam
1 batang sereh, ambil putihnya, geprek
2 cm jahe, geprek
30 ml air
3 sdm minyak goreng

Cara memasak :
1. Panaskan minyak, tumis bawang merah bawang putih sampai wangi, masukkan cabe rawit dan petai, tumis sampai layu, masukkan daun salam, sereh, jahe, dan cumi asin, aduk rata
2. Bumbui dengan garam, kecap manis, gula pasir, dan merica bubuk, tuangkan air, aduk rata. Masak sampai bumbu meresap.

Baca Juga: Baca Panduan Lengkap dan Cara Pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Sumsel Babel

Demikian ulasan mengenai cara membuat cumi asin pete, yang sangat cocok dijadikan lauk, saat makan bersama keluarga tercinta. ***

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah