Resep Kue Coklat Roti Tawar Bahan Chocolatos, Ide Jualan Kue Sederhana Kekinian

- 20 Januari 2024, 10:16 WIB
Resep kue coklat roti tawar ide jualan kue kekinian
Resep kue coklat roti tawar ide jualan kue kekinian /YouTube atha naufal
KILASCIMAHI - Inilah resep kue coklat roti tawar dari bahan dasar Chocolatos dan menggunakan roti tawar, dengan kedua bahan sederhana tersebut cocok untuk dijadikan ide jualan kue kekinian yang sederhana. berikut ulasannya.
 
Kalau ada bahan-bahan makanan sisa di rumah seperti roti tawar dan Chocolatos, bisa kamu coba untuk oleh dengan resep kue coklat ini, selain untuk konsumsi di rumah sebagai cemilan juga bisa kamu jadikan ide jualan kekinian 2024
 
Mau tahu resep dan cara membuat kue coklat yaitu cemilan roti tawar dan Chocolatos seperti apa? Yuk simak ulasannya berikut ini.
 
Simak ulasan berikut ini mengenai resep dan cara membuat kue coklat roti tawar Chocolatos berbahan dasar roti tawar, seperti dikutip KilasCimahi.com dilansir dari kanal YouTube MAMA IDA.
 
 
Resep kue coklat roti tawar Chocolatos yang satu ini bahan dan juga cara pembuatannya sangat simple dan tidak perlu menggunakan banyak waktu.
 
Untuk bahannya apa aja sih?
 
Bahan-bahan:
 
1. 3 Bks Chocolatos Bubuk
2. 3 Sachet Susu coklat
3. 3 sendok tepung maizena
4. Air 120 ml 
5. Tepung Roti
6. Roti Tawar
7. Telur 
 
Cara Membuat :
 
Untuk cara membuatnya juga simple aja, pertama Tuangkan 3 Bks Chocolatos Bubuk, 3 Sachet Susu coklat, lalu kemudian tambahkan air 120 ml setelah itu aduk hingga rata.
 
Setelah tercampur rata, masak menggunakan api kecil hingga mengental. Setelah mengental masukkan ke dalam wadah lalu diamkan hingga dingin.
 
 
Selanjutnya, siapkan beberapa lembar roti tawar lalu buang bagian pinggirnya kemudian roll hingga roti tawar sedikit pilih. 
Kemudian pecahkan satu butir telur kocok lepas, setelah itu tuangkan adonan coklat yang sudah dingin tadi.
 
 
Kemudian celupkan roti tawar ke dalam telur kemudian baluri dengan tepung roti hingga tertutup. Lakukan hal yang sama ke beberapa roti tawar.
 
Selanjutnya, siapkan minyak panas lalu goreng hingga berwana coklat keemasan. 
 
Setelah itu Roti Cokolatos siap dihidangkan.
 
Demikian ulasan mengenai resep menu roti Chocolatos, cemilan berbahan dasar roti tawar.***

Editor: Baiq Aprilia Intan Sinara H.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x