Diduga Terjadi Malpraktik di Rumah Sakit Intan Husada Garut, Pasien Alami Kelumpuhan Otot Wajah

- 11 April 2023, 16:27 WIB
Rumah Sakit Intan Husada Garut
Rumah Sakit Intan Husada Garut /

KILASCIMAHI - Kasus dugaan malpraktek diduga terjadi di Rumah Sakit Intan Husada (RSIH) Kabupaten Garut. Hal ini terjadi setelah salah seorang pasien yang berinisial E mengalami kelumpuhan otot wajah pasca ditangani salah satu dokter di RSIH.

 

Diduga, dokter spesialis THT di RSIH Garut yang menangani E melakukan tindakan diluar prosedur kedokteran yang berdampak terhadap kesehatan pasien.

Akibat tindakan dokter THT RSIH Garut tersebut, pasien E mengalami kelumpuhan wajah dan beberapa keluhan lain yang dirasakan hingga sekarang.

Pengacara ES telah mengajukan somasi kepada pihak RSIH Garut untuk mempertanggungjawabkan tindakan yang diduga malpraktik ini.

Baca Juga: Wajib Tahu! Jasa Marga Sebut Puncak Arus Mudik Lebaran 2023 Terjadi Pada 19 April Mendatang

''Kantor Hukum Cacan Cahyadi SH dan Partners akan melakukan upaya hukum baik pidana dan perdata, apabila tidak ada pertanggungjawaban yang mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan,''ungkap Cacan Cahyadi, Senin 10 April 2022.

Diketahui, awalnya pasien E pada Sabtu 18 Februari 2023, sekitar jam 9 pagi ES beserta istri dan anak ke-3 sedang tiduran santai di dalam kamar. Pada saat yang sama, tiba-tiba anak yg ke-4 yang berumur 2 tahun masuk ke kamar dan memegang telinga kiri E. Lalu, anak keempat itu memasukan batu baterai jam ke telinga bapaknya tersebut.

Setelah di cek oleh istrinya menggunakan lampu flash handphone, ternyata memang benar ada benda berupa batu batre jam di telinga E.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x