Masih Terkenang Eril, Ridwan Kamil Beli Lukisan Seniman Sumedang Rp 10 Juta, Ada Cerita Haru Dibaliknya

- 22 Juni 2022, 13:28 WIB
Masih Terkenang Eril, Ridwan Kamil langsung merinding melihat lukisan karya seniman asal Sumedang ini dan langsung ditawar Rp10 juta
Masih Terkenang Eril, Ridwan Kamil langsung merinding melihat lukisan karya seniman asal Sumedang ini dan langsung ditawar Rp10 juta /Dok. Humas Jabar/

KILASCIMAHI – Masih terkenang almarhum Eril, Ridwan Kamil membeli lukisan karya seniman Sumedang Rp 10 juta.

Dalam lukisan tersebut, digambarkan Ridwan Kamil, Atalia Praratya dan Zara berada ditepian Sungai Aare, Bern, Swiss.

Lukisan ini menggambarkan penantian Ridwan Kamil, Atalia Praratya dan Zara di tepian Sungai Aare, Swiss usai Eril hanyut pada Kamis 26 Mei 2022. 

Seperti diketahui, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril hanyut saat berenang bersama Zara adiknya di Sungai Aare.

Baca Juga: Gara-Gara Eril Putra Ridwan Kamil, Netizen Curhat di Facebook Soal Kampung Halamannya di Cimaung

Ridwan Kamil pun langsung turun tangan mencari putra sulungnya itu di Sungai Aare bersama polisi Swiss. 

Selama hampir sepekan, Ridwan Kamil terus menyusuri Sungai Aare, hingga turun langsung ke pinggiran Sungai.

Namun, karena belum berhasil menemukan Eril, Ridwan Kamil, Atalia Praratya dan Zara pun sempat berpamitan kepada Eril ditempian Sungai Aare, Bern, Swiss.

Momen itu diabadikan dalam foto yang viral di media sosial. Dan kemudian, momen tersebut pun di abadikan dalam kanvas lukisan. 

Lukisan ini berjudul "Penantian Kang Emil". Lukisan itu dilukis oleh Ucok Bastian. Ia merupakan warga dari Dusun Kojengkang, Desa Licin, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x