Menjajakan' Literasi Bagi Warga Cimahi Lewat Dongeng dan Pojok Baca Digital

- 28 Maret 2023, 09:17 WIB
Donny safari atau biasa disapa Mang Idon tengah mendongeng sambil mengajak warga Cimahi membaca buku di Pojok Baca Digital
Donny safari atau biasa disapa Mang Idon tengah mendongeng sambil mengajak warga Cimahi membaca buku di Pojok Baca Digital /

Sejak adanya Pojok Baca Digital, Mang Idon kian gencar mengkampanyekan gerakan membaca kepada para pelajar.

Dikemas dengan dongeng, Mang Idon mengajak para siswa untuk memaksimalkan fungsi gadget dengan mendownload aplikasi ipusnas.

Aplikasi perpustakaan digital milik Perpustakaan Nasional, rutin 'dijajakan' Mang Idon kepada para siswa

Dan bukan hanya pelajar asal Kota Cimahi, para siswa dari berbagai sekolah di Kota Bandung pun tak luput dari ajakan Mang Idon.

''Dengan mendownload aplikasi ipusnas, para pelajar dapat meminjam ebook dari Perpusnas secara gratis. Maksimal lima buku per Minggu,''jelas dia.

Baca Juga: Warga Cimahi Pasti Bangga, Ini Deretan Artis Asal Cimahi, Pasti Banyak Yang Belum Tau

Meski gencar mengkampanyekan ipusnas, Mang Idon hanya menggelengkan kepala saat ditanya mengenai honorarium dari Perpusnas.

''Tidak ada,''kata dia

Meski demikian, hal itu bukan jadi soal bagi Mang Idon. Baginya, banyak pelajar suka membaca dari aplikasi ipusnas saja sudah memberikan kebahagiaan tersendiri.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x