Namanya Kian Ramai Disandingkan Dengan Dadang Supriatna, Ini Tanggapan Aa Maung

- 20 Mei 2024, 10:45 WIB
Kolase Foto Aa Maung dan Dadang Supriatna yang digadang-gadang akan maju di Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Kolase Foto Aa Maung dan Dadang Supriatna yang digadang-gadang akan maju di Pilkada Kabupaten Bandung 2024 /

KILASCIMAHI - Nama Asep Buhori Kurnia atau Aa Maung kian ramai dibicarakan akan bersanding dengan Bupati Bandung, Dadang Supriatna dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2024.

Sosok Aa Maung dinilai menjadi sosok alternatif yang dapat mendampingi Dadang Supriatna yang akan kembali maju dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2024 nanti.

Selain dinilai sebagai tokoh Kabupaten Bandung, Aa Maung pun dinilai merupakan sosok muda yang akan menjadi pasangan serasi dari Dadang Supriatna.

Apalagi, dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2024 nanti, akan muncul sosok-sosok muda yang dinilai akan menjadi lawan berat Dadang Supriatna.

Baca Juga: Budayawan Perlu Memperoleh Tempat Istimewa Dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2024, Ini Kata Pakar Politik

Beberapa diantaranya yaitu Sahrul Gunawan yang kini masih menjabat Wakil Bupati Bandung dan Gungun Gunawan, mantan Wakil Bupati Bandung.

Menanggapi mengenai banyaknya tokoh Kabupaten Bandung yang menyebut namanya cocok untuk disandingkan dengan Dadang Supriatna, Aa Maung mengaku mengucapkan terimakasih.

''Saya pribadi, sebagai anak muda Kabupaten Bandung sangat mengapresiasi tokoh-tokoh Kabupaten Bandung yang mencoba memasang-masangkan saya dengan Kang DS (Dadang Supriatna,red),''ungkap Aa Maung saat ditemui Senin, 20 Mei 2024.

Meski demikian, Aa Maung menyebut bahwa dirinya bukanlah sosok ambisius yang ingin mengejar kekuasaan belaka.

Menurut dia, masih banyak pekerjaan rumah yang ingin ia kerjakan di Kabupaten Bandung dibanding membicarakan Pilkada 2024 nanti.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah