Ungkapan Netizen Tanggapi Khansa Nadya Fakhira, Peserta Meninggal Dunia Yang Lulus SNMPTN 2022: Takut

- 30 Maret 2022, 18:05 WIB
Makam Khansa Nadya Fakhira, peserta yang sudah meninggal dunia tapi dinyatakan lulus SNMPTN 2022, viral di Twitter
Makam Khansa Nadya Fakhira, peserta yang sudah meninggal dunia tapi dinyatakan lulus SNMPTN 2022, viral di Twitter ///Tangkapan Layar Twitter/@AREAJULID

KILASCIMAHI - Beredar berita duka Khansa Nadya Fakhira peserta yang meninggal dunia tapi dinyatakan lulus SNMPTN 2022, begini tanggapan netizen.

Nama Khansa Nadya Fakhira saat ini sedang populer di Twitter karena sudah meninggal tapi dinyatakan lulus dalam pengumuman SNMPTN 2022.

Sebelumnya Khansa Nadya Fakhira mendaftarkan dirinya di program studi Gizi Universitas Pendidikan Indonesia.

Sampai saat ini belum ada keterangan jelas dari pihak keluarga ataupun kerabat dekat mengenai kronologi kematian peserta SNMPTN 2022 tersebut.

Baca Juga: Ingin Jadi PNS Tanpa Tes CPNS 2022, Ikuti Pendaftaran IPDN, Simak Alur Penerimaanya

Cerita dari Khansa Nadya Fakhira ini membuat netizen merasa terharu terhadap hasil yang didapatkan walaupun Khansa telah meninggal dunia.

Pasalnya, dibalik keinginan banyak orang untuk bisa lulus SNMPTN, banyak yang merasa lupa bahwa umur setiap orang bisa saja hanya tinggal sebentar.

Oleh sebab itu, meninggalnya Khansa Nadya Fakhira memunculkan banyak kesan-kesan emosional bagi orang-orang khususnya bagi yang baru saja menerima pengumuman daftar kelulusan SNMPTN.

Tak sedikit netizen yang memberikan rasa simpatinya dan doa yang terbaik kepada Khansa

Seperti dikutip akun Twitter @AREAJULID mengatakan "Dis! Ya Allah nangis banget, tamparan untuk kita semua".

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x