Jangan Abai! Begini Adab-adab di Hari Raya, Termasuk Hari Raya Idul Adha

- 17 Juni 2024, 07:00 WIB
Momen Idul Adha yang penuh makna, mari memperhatikan adab-adab di dalamnya
Momen Idul Adha yang penuh makna, mari memperhatikan adab-adab di dalamnya /Pixabay/

KILASCIMAHI -Hari raya Idul Adha, adalah hari raya yang dinantikan oleh umat Islam Seluruh dunia. Hari raya yang sakral ini, mengingatkan kita pada pengorbanan Nabi Ibrahim, yang rela menjalankan perintah menyembelih putranya Ismail, demi menujukan taatnya kepada Allah.

Namun, dengan sifat maha rahman rahimnya, Allah memerintahkan Jibril, untuk menggantikan Islamil dengan seekor domba yang besar. Maka, sejarah inilah yang abadi dalam Al-Qurr'an, yang sampai hari ini, kita peringatkan setiap Idul Adha.

Pelaksanaan Sholat Idul Adha, di Indonesia tahun ini terbagi menjadi dua, ada yang melaksanakan pada tanggal 16, mengikuti amir Mekkah dan tanggal 17, mengikuti keputusan pemerinta.

Terlepas dari perbedaan ini, semoga tidak mengurangi esensi sakralnya. Berikut kami ulasa adab di hari raya yang perlu kita perhatikan.

Baca Juga: Ternyata Ini Hukum Menunaikan Sholat Tahiyatul Masjid Di Lapang Jelang Sholat Ied

1) Mandi: (waktunya) dimulai sejak tengah malam sampai shalat dilaksanakan dan hukumnya sunnah meskipun shalat 'ied tidak terlaksana karena ia merupakan bentuk memperhias dan memperindah diri.

2) Menggunakan baju putih.

3) Memperbanyak dzikir kepada Allah.

4) Keluar (menuju tempat shalat) setelah makan pada saat shalat 'Ied al-Fithri dan pada 'Ied al-Adha makannya setelah shalat serta disunnahkan makan dari daging sembelihan.

 Faedah: Dahulu kebiasaan orang yang menyembelih qurban ialah makan hati dari hewan qurbannya serta bagian lainnya berupa daging yang sudah dimasak dan itu dilakukan saat sedang mengurusi hewan qurban.

5) Berangkat (menuju tempat shalat) melalui suatu jalan dan pulang lewat jalan yang lainnya.

6) Disunnahkan memperlambat shalat 'Ied al-Fithri dan disunnahkan mempercepat shalat 'Ied al-Adha sebab orang-orang akan sibuk mengurusi hewan qurban.

Kitab ????????????????????' ????????-???????????????????? ???????????????????? ???????????????? ???????????????????????? ????????-????????????????????????
Karya Syaikh Kami Dr. Hisyam Al-Kamil ????????????????????????????????????????????????????

Baca Juga: Penjelasan Adab Dan Tata Cara Kurban Idul Adha Sesuai Sunnah Menurut UAH

Demikian ulasan mengenai adab-adab di hari raya, mari amalkan di hari raya Idul Adha tahun ini.***

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah