Perjuangan Rumah Tempe Zanada, Ubah Image Produksi Tempe jadi Higienis dan Ramah Lingkungan

- 23 Desember 2021, 06:44 WIB
Seorang karyawan di Rumah Tempe Zanada tengah memproses bahan baku tempe dengan cara yang higienis
Seorang karyawan di Rumah Tempe Zanada tengah memproses bahan baku tempe dengan cara yang higienis /Riffa Anggadhitya/Dokumen Rumah Tempe Zanada

KILASCIMAHI - Apa yang anda bayangkan ketika berbicara mengenai pengelolaan tempe home industri? Mungkin akan terbersir kata kotor, tidak higienis, dan juga jorok.

Pada kenyataannya, sebagian tempat produksi tempe ini memang terkesan kumuh dan jorok. Padahal, tempe merupakan makanan yang dikonsumsi sehari-hari oleh masyarakat Indonesia. Kandungan gizinya pun terkenal cukup tinggi, dapat menggantikan asupan protein pengganti daging, sumber vitamin B yang lengkap dan antioksidan pencegah aneka penyakit.

Baca Juga: Melihat Video Viral Oknum Petugas SPBU Curang, Pertamina Langsung Pecat Tanpa Ampun

Berbekal image yang cukup negatif dalam proses pengolahan tempe, menggerakkan Dian Praptiwi untuk membuat sebuah rumah produksi tempe yang higienis dan sehat.

‘’Kami pun mendirikan Rumah Tempe Zanada dengan konsep yang higienis dan ramah lingkungan,’’ungkap Dian kepada Kilas Cimahi, belum lama ini.

Rumah Tempe Zanada ini berada di Komplek Bumi Harapan Cibiru Blok DD 5 No 7 Kelurahan Cibiru Hilir, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung. Meski berupa home industri, tapi sistem manajerialnya sudah layaknya corporate.

Baca Juga: Yuk Tiru Family Time ala Rasulullah

Karyawan diajak untuk bekerja bersama dalam mewujudkan visi misi Rumah Tempe ini, yakni untuk memproduksi tempe dan produk turunannya yang higienis dan berkualitas. Untuk itu, ada semacam standar operasional yang harus dipatuhi karyawan dalam proses produksi, mulai dari penggunaan sarung tangan, penutup kepala, dan lain-lain.

‘’Karena konsepnya higienis, ya karyawannya juga harus higienis. Pakai sarung tangan saat memproduksi tempe, dan menjalankan aturan-aturan kebersihan lainnya,’’ungkap Dian.

Itu baru karyawannya. Untuk peralatannya, Dian pun menyediakan alat-alat stainless steel yang higienis pula.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah