Dana Bansos Mulai Cair Hari Ini, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Dapat Rp.600 Ribu, Begini Kata Kemensos

- 22 Februari 2022, 11:16 WIB
Mulai hari ini, dana bansos mulai cair hari ini, Penerima PKH terima sebesar Rp.600 Ribu, Begini Kata Kemensos
Mulai hari ini, dana bansos mulai cair hari ini, Penerima PKH terima sebesar Rp.600 Ribu, Begini Kata Kemensos /pixabay.com

KILASCIMAHI – Kabar baik bagi calon Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bahwa dana bantuan sosial (bansos) resmi cair hari ini Selasa 22 Februari 2022.

Dana bansos yang di cairkan atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebesar Rp. 600 ribu akan diterima KPM di bulan ini.

Diketahui, sekitar 18,8 juta orang yang terdaftar sebagai calon KPM dana bansos di tahun 2022. Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan program bantuan yang termasuk dalam perlindung sosial Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Kabar ini sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat, dan pemerintah sudah menetapkan kapan jadwal bansos ini cair ke KPM.

Baca Juga: Bansos Cair Hari Ini, Penerima PKH Bisa Cek di cekbansos.kemensos.go.id

Hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy, bahwa penyaluran bansos mulai dan rampung selama dua pekan terakhir di bulan Februari 2022. Sementara jadwal Sembako cair mulai hari ini, Selasa, tanggal 22 Februari 2022.

Muhadjir berharap, BPNT beserta PKH sampai kepada masyarakat sebelum Maret 2022. Percepatan ini sesuai arahan dari Presiden Jokowi.

"Bansos yang dikelola Kemensos yaitu Program Sembako dan PKH juga harus dipastikan agar diterima masyarakat sebelum Maret 2022," kata Muhadjir dikutip KilasCimahi.com dalam keterangan tertulis di Portal BeritaDIY.com.

Sementara itu, Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan beberapa tahap agar penyaluran sembako berjalan dengan cepat sesuai waktu yang di tentukan dan tepat sasaran kepada KPM.

Biasanya Sembako yang dicairkan sebesar Rp. 200 ribu per bulan hanya bisa untuk membeli kebutuhan pokok sehari-hari. Namun, untuk bulan Ferbuari bentuk mekanisme pencairan pun berbeda.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah