Peneliti BRIN Sebut Badai 28 Desember 2022 Ancam Jabodetabek, BMKG: Justru Potensi Di Laut Jawa

28 Desember 2022, 10:09 WIB
BRIN sebut ancaman badai dahsyat 28 Desember 2022, BMKG sebut potensi di Laut Jawa /

KILASCIMAHI - Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memprediksi badai dahsyat akan terjadi hari ini, Rabu 28 Desember 2022 di wilayah Jabodetabek, BMKG malah sebut potensi terjadi di Laut Jawa.

Selain badai dahsyat 28 Desember 2022, peneliti BRIN juga memperdiksi bahwa wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang dan Bekasi (Jabodetabek) ini akan diguyur hujan ekstrem.

Untuk itu, BRIN meminta kepada warga di Jabodetabek untuk bersiaga menghadapi badai 28 Desember 2022 ini.

Hal ini disampaikan salah satu peneliti Klimatologi pada Pusat Iklim dan Atmosfer, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Erma Yulihastin melalui akun Twitter miliknya.

Baca Juga: Info BMKG Akan Terjadi Gempa Bumi Dahsyat Dan Tsunami Di 20 Desember 2022 hingga 23 Januari 2023, Cek Faktanya

“Potensi Banjir Besar Jabodetabek. Siapapun Anda yg tinggal di Jabodetabek dan khususnya Tangerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022,” Ungkap Erma melalui cuitannya di Twitter dengan akun @EYulihastin pada Selasa, 27 Desember 2022.

Menurut Erma, badai dahsyat ini merupakan badai yang berasal dari laut.

“Badai dahsyat dari laut akan dipindahkan ke darat melalui dua jalur: dari barat melalui angin baratan yang membawa hujan badai dari laut (westerly burst) dan dari utara melalui angin permukaan yg kuat (northerly, CENS),” ujarnya menambahkan

Pusat terjadinya badai dahsyat ini, kata Erman, akan berada di wilayah Banten, Jakarta dan Bekasi. Sedangkan mengenai peristiwa badai dahsyat ini, Erma menjelaskan akan terjadi mulai Rabu siang hingga malam hari.

“Maka Banten dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022,” ucapnya.

Dampak dari badai dahsyat ini, kata Erma, akan menimbulkan perubahan cuaca ekstrem di berbagai wilayah lain di Jawa Barat.

Untuk itu, selain masyarakat Jabodetabek, masyarakat lainnya yang berada di Jawa Barat pun diminta untuk waspada.

“Konvergensi di darat juga akan terjadi secara masif sehingga hujan persisten pada 28 Desember 2022 akan terjadi meluas, menjangkau wilayah lain di Jawa bagian barat,” tuturnya melanjutkan.

Baca Juga: Pasca Gempa Cianjur dan Gunung Semeru Meletus, Pernyataan BMKG Soal Ancaman Nyata Bencana Kembali Viral

Sementara itu, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menepis kabar potensi badai dahsyat yang bakal melanda Jabodetabek pada 28 Desember 2022 ini.

"Istilah badai itu kan pusaran angin. Nanti kita lihat, kususnya di Jabodetabek, di 28 Desember 2022 belum ada merahnya," kata Dwikorita dalam salah satu acara TV kemarin.

"Dikhawatirkan malah di Jateng dan Laut Jawa. Itu memang terjadi. Sedangkan 28 Desember 2022 masih hijau, itu artinya levelnya ringan sampai sedang," lanjut Dwikorita.

Demikian ulasan mengenai ancaman Badai 28 Desember 2022 yang disampaikan peneliti BRIN tapi BMKG sebut potensi terjadi di Laut Jawa.

Editor: Riffa Anggadhitya

Tags

Terkini

Terpopuler