Cek Fakta : Gempa Bumi dan Tsunami Besar Terjadi Antara 20 Desember 2022 Hingga 23 Januari 2023

- 18 Desember 2022, 21:30 WIB
Cek fakta, diisukan akan terjadi gempa bumi dahsyat dan tsunami pada 20 Desember hingga 23 Januari 2023
Cek fakta, diisukan akan terjadi gempa bumi dahsyat dan tsunami pada 20 Desember hingga 23 Januari 2023 /BMKG - pixabay /

KILASCIMAHI - Cek Fakta, benarkah akan terjadi gempa bumi dan tsunami besar antara 20 Desember 2022 hingga 23 Januari 2023.

Disebutkan, ada 18 titik potensi gempa bumi dan tsunami besar.

Dahsyatnya gempa bumi ini mencapai magnitudo 7 - 8.

Potensi mega gempa bumi dan tsunami ini karena Indonesia berada di jalur Cincin Api dan lempengan tektonik.

Baca Juga: CEK FAKTA: Viral Informasi Dari BMKG Akan Ada Gempa Susulan Cianjur Akan Terjadi di Bendungan Cirata!

Ramainya informasi akan terjadi gempa bumi dahsyat dan tsunami ini didasarkan pada cuitan Dokter Tifa melalui akun twitter reami miliknya.

“Perkiraan Gempa dan Tsunami besar terjadi antara 20 Desember 2022 sd 23 Januari 2023. Titik kejadian belum diketahui krn ada 18 titik potensi, sesuai BMKG,'' tulis akun twitter @Dokteratifa pada Jumat 16 Desember 2022.

Cuitan twitter pemilik nama lengkap Tifauzia Tyassuma, ini mendapat banyak respon dari netizen. Apalagi, akun Twitter @DokterTifa ini memiliki 63 ribu follower.

Cuitan Dokter Tifa ini seakan menkonfirmasi penjelasan kepala BMKG, Dwikorita Karnawati.

Pada 2019, Dwikorita mengakui adanya potensi terjadinya Megathrust di Indonesia berdasarkan hasil kajian dan riset.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x