Resep Martabak Manis Mini Anti Gagal Yang Cocok Jadi Cemilan Keluarga, Cocok Juga Loh Jadi Ide Jualan Kekinian

- 27 Juni 2024, 12:30 WIB
Resep martabak manis mini anti gagal
Resep martabak manis mini anti gagal /Instagram @mbokke_syazasyam

KILASCIMAHI - Martabak manis merupakan makanan sejuta umat yang banyak dijual di pinggir-pinggir jalan karena rasanya yang khas manis dan lembut. 

Namun, jika anda malas keluar rumah untuk sekedar membeli martabak, kini anda bisa mencoba membuatnya dirumah anda masing-masing dan tentunya pasti anti gagal. 

Tentu rasanya tak kalah jauh dengan jualan abang-abang pinggir jalan. Selain rasanya mirip, tentu saja lebih hemat dan lebih banyak hasilnya serta tingkat higienisnya terjamin. 

Penasaran gimana cara buatnya ? Simak artikel berikut ini selengkapnya ! 

Baca Juga: Enak dan Ekonomis, Gaskan Jadi Ide Jualan, Ini Resep Bakso Tahu Anti Bikin Kantong Kering

Bahan-bahan :

150 gr tepung tepung
3 sdm gula pasir
1/2 sdt vanila bubuk
1 butir telur
200 mL air
1/2 sdt baking powder
1 sdm margarin
1/4 sdt garam
1 sdm seres cokelat
1 sdm kacang halus
Secukupnya keju parut


Cara membuat :

1. Masukkan tepung terigu, gula pasir dan vanila bubuk kemudian diaduk dan dicampur hingga merata.

2. Masukkan telur kemudian tambahkan 150 mL, aduk hingga semua bahan tercampur merata, jangan lupa disaring agar tidak ada yang menggerindil.

3. Larutkan baking powder kedalam 50 mL air, kemudian masukkan kedalam adonan martabak manis, tambahkan garam dan aduk merata.

4. Diamkan selama kurang lebih 30 menit agar martabak manis dapat mengembang dan bersarang ketika dimasak.

Halaman:

Editor: Baiq Aprilia Intan Sinara H.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah