Ini Pesan yang Ingin Disampaikan Film KKN Di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni yang Tayang Serentak Hari Ini

- 29 Desember 2022, 10:06 WIB
Ini Pesan yang Ingin Disampaikan Film KKN Di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni yang Tayang Serentak Besok!
Ini Pesan yang Ingin Disampaikan Film KKN Di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni yang Tayang Serentak Besok! /Youtube.com/@MDPictures
KILASCIMAHI - Film KKN Di Desa Penari  pertama kali tayang di Bioskop pada tanggal 30 April 2022.

Hanya dalam waktu dua bulan tayang di bioskop , Film KKN Di Desa Penari telah ditonton lebih dari 9,2 Juta Penonton.

Sehingga tak heran, Film KKN Desa Penari ini ditetapkan sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Hari ini tanggal 29 Desember 2022 Film KKN Di Desa Penari akan tayang kembali dengan versi extended dengan tambahan waktu 40 menit dan bertajuk Film KKN Di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni.

Luwih Dowo Luwih Medeni artinya lebih panjang lebih menakutkan.

Film KKN Di Desa Penari diadaptasi dari cerita fenomenal dan best selling novel karya Simpleman.
 
Baca Juga: Bocoran Sinopsis KKN di Desa Penari: Sosok Wanita Siluman Ular 'Badarawuhi' Boikot Kepulangan Mahasiswa KKN!

Film itu disutradarai Awi Suryadi dan dibintangi oleh Tissa Biani, Adinda Thomas, Achmad Megantara, Aghniny Haque, Calvin Jeremy, M Fajar Nugraha, Kiki Narendra, dan Aulia Sarah.

Menurut sang penulis, Simpleman, cerita ini diambil dari sebuah kisah nyata sekelompok mahasiswa yang tengah melakukan program KKN (Kuliah Kerja Nyata) di Desa Penari.

Simpleman dikenal sering menulis cerita horor di Twitternya selain KKN di Desa Penari, karena ia merasa banyak yang bisa diambil dari kisah horor.

Awal mulanya ia tidak ingin ceritanya dibuat menjadi sebuah film.

Namun melalui kesepakatan antara Simpleman, Narasumber cerita dan korban bahwa pelaku KKN tidak melakukan kesalahan yang sama seperti korban.

Maka Akhirnya penulis setuju cerita ini dibuat menjadi sebuah film.

"...dan kemudian kita sepakat untuk bisa diangkat di film tapi dengan syarat ini pesan yang paling ini disampaikan adalah pelaku KKN berikutnya mungkin tidak melakukan kesalahan yang sama seperti itu.Akhirnya Saya setuju untuk membawa cerita ini semoga pesannya tersampaikan aja di film," ucap Simpleman dalam kanal Youtube MD Pictures.
 
Baca Juga: Mengenal Sosok Badarawuhi dan Dawuh yang Diangkat dalam Sebuah Peran di Film KKN di Desa Penari!

Jelas sekali, bahwa penulis ingin apa yang dituliskan bisa memberikan pesan kepada pembacanya bagaimana jika kita berada atau berkunjung di suatu tempat yang baru.

"Seperti yang saya katakan tadi, film ini sebaiknya dibuat dari dasar bahwa ketika kita berkunjung ke tempat baru menjaga sikap itu benar-benar wajib karena dimanapun kita berada, Bagaimanapun juga kita harus menghormati adat istiadat apapun karena kita datang sebagai tamu dan kita tidak tahu apa yang ada di situ sebelumnya, ucap Simpleman.

Juga Simpleman juga lebih menegaskan pesannya dan mengatakan bahwa karma itu memang ada.


"Hal ini yang ingin saya sampaikan ke semua orang, jangan pernah melanggar pantangan atau larangan ketika berada di suatu tempat karena kita tidak tahu apa resiko yang bisa kita terima. Karma itu memang ada,"ucap Simpleman.
 
Demikian ulasan kilascimahi.com tentang pesan yang ingin disampaikan pada film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni 2022.**

Editor: Titin Kartika Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x