Lagi-lagi Karena Omicron, Laga Liga Primer Inggris Tertunda

- 25 Desember 2021, 13:15 WIB
[11.45, 25/12/2021] Arul Karawang: Para pemain Everton saat sesi latihan
[11.45, 25/12/2021] Arul Karawang: Para pemain Everton saat sesi latihan /riffa anggadhitya//instagram @everton.

KILASCIMAHI - Kasus varian virus Corona, Omicron sedang meninggi di daratan Inggris. Hal itu membuat beberapa kegiatan menjadi terganggu, termasuk sepak bola.

Laga Liga Primer Inggris juga ikut kena imbasnya. Setelah pekan lalu ada lebih dari lima laga yang ditunda, kali ini laga Burnley melawan Everton juga resmi ditunda.

Baca Juga: Sehat Lebih Baik Daripada Kaya

Baca Juga: Sambil Bagikan Masker, Satlantas Polresta Bandung Himbau Warga Liburannya Di Rumah Saja

Laga yang sejatinya digelar pada Minggu (26/12) waktu setempat itu tidak bisa digelar lantaran beberapa pemain Everton terpapar Covid-19, ditambah kondisi tim yang sedang diserang badai cedera. Maka dari itu, diputuskan penundaan laga pekan ke-19 itu.

Selain laga Burnley vs Everton, dua laga lainnya pada pekan ini juga dipastikan kena penundaan. Laga Liverpool melawan Leeds United dan laga Wolves melawan Watford.

Baca Juga: Supaya Anak Tidak Kecanduan Gadget, Ayah Wajib Miliki Tiga Skills ini

Sampai saat ini, total 12 laga mendapat penundaan, sejak pekan ke-17.

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x