Respon Penimbunan 500 Ton MinyakKita, Menkomarves Akan Bertindak Tegas Pada Oknum yang Bersangkutan

- 9 Februari 2023, 19:38 WIB
ilustrasi berita penimbunan 500 ton minyakkita akan ditindak keras!
ilustrasi berita penimbunan 500 ton minyakkita akan ditindak keras! /Pikiran Rakyat/

"Satgas Pangan akan bertindak, itu adalah perintah kita dan nanti kalau ada yang bermain-main kita akan tutup," Ucap Luhut dengan tegas.

Ungkapan tersebut didapatkan seusai menghadiri Rapat Koordinasi dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi yang digelar di Jakarta, Rabu (8/2).

Selain itu, Luhut juga mengatakan bahwa tindakan hasil Satgas Pangan Polri akan dievaluasi per Minggu.

Baca Juga: Buruan!!! Kode Promo Gojek Terbaru, 9 Februari 2023, Pulang Pergi Sekolah dan Kantor Diskon 90 % Loh!!

Sebelumnya, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menemukan sebanyak 555.000 liter atau kurang lebih 500 ton MinyaKita yang siap didistribusikan.

"Katanya produksi bulan Desember. Tapi tentu nanti ada satgas, satgas yang sudah menangani ini, yang paling penting persoalannya nanti diurus sama satgas, tapi barang ini agar bisa memenuhi pasar dulu di Jawa. Saya kira tiga hari bisa kelar," ujar Zulkifli.

Zulkifli juga memberi pernyataan bahwa minyak goreng tersebut merupakan hasil produksi pada Desember 2022.

Baca Juga: Nikmati Paket Data Tanpa Bayar dengan Kode Promo Gojek Ini!

Oleh sebab itu, Kementerian Perdagangan dan Satgas minyak goreng akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait temuan tersebut.

Demikian ulasan mengenai respon Menkomarves tentang penimbunan 500 Ton MinyakKita.***

Halaman:

Editor: Baiq Aprilia Intan Sinara H.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x