Golongan Manakah yang Dapat Bansos PKH BLT Rp 3 Juta? Cek NIK Anda di cekbansos.kemensos.go.id

- 9 Maret 2022, 09:30 WIB
Golongan manakah yang dapat bansos PKH BLT Rp 3 juta, simak penjelasannya
Golongan manakah yang dapat bansos PKH BLT Rp 3 juta, simak penjelasannya /Ilustrasi/Instagram/@bank_indonesia

KILASCIMAHI – Simak tujuh golongan yang mendapatkan bansos PKH tahap 1 yang cair di bulan Maret 2022 bakal dapat BLT Rp 3 juta di link cek bansos atau aplikasi cek bansos. 

Penerima bansos PKH 2022 akan ditargetkan kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

KPM yang berhak mendapatkan bansos PKH 2022 bagi yang sudah terdaftar di DTKS Kemensos.

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan bansos PKH 2022, segera daftar di DTKS dengan modal dua dokumen yakni KTP dan KK.

Baca Juga: Kapan Bansos BPNT 2022 Cair? Simak Cek Daftar Penerima di Link Kemensos

Pemerintah menyalurkan anggaran sebesar Rp 28,7 triliun bansos PKH yang akan disasarkan kepada tujuh golongan. 

Berikut tujuh golongan yang berhak mendapatkan bansos PKH 2022:

  • Ibu hamil menerima Rp 3 juta
  • Anak balita menerima Rp 3 juta
  • Anak sekolah SD menerima Rp 900 ribu
  • Anak sekolah SMP menerima Rp 1,5 juta
  • Anak sekolah SMA menerima Rp 2 juta
  • Lansia menerima Rp 2,4 juta
  • Difabel menerima Rp 2,4 juta

Golongan yang akan dapat Rp 600 ribu dalam bansos PKH 2022 yakni lansia dan difabel.

Pasalnya dengan jumlah bantuan Rp 2,4 juta per tahun, golongan tersebut akan menerima Rp 600 ribu dalam empat kali pencairan.

Baca Juga: Simak, Cara Bansos PBI 2022 Bakal Langsung Cair Dengan Lakukan Ini

Pastikan nama Anda masuk dalam golongan daftar nama penerima PKH 2022. Anda hanya memerlukan dua data yang tersedia di KTP Anda yaitu nama dan alamat domisili Anda.

Berikut cara cek daftar penerima bansos PKH tahap 1 melalui cekbansos.kemensos.go.id melalui HP:

- Buka safari ataupun Google Chrome pada HP Anda 

- Tuliskan cekbansos.kemensos.go.id di kolom link

- Kemudian, pilih provinsi

- Pilih kabupaten/kota

- Pilih kecamatan

Baca Juga: Saatnya Cek Bansos PKH 2022 di Link Kemensos, Cukup Tunjukkan Dua KTP, Penerima Dapat BLT Rp 3 Juta

- Pilih desa

- Masukkan nama lengkap sesuai dengan KTP

- Masukkan kode captcha yang diminta.

- Klik cari data

- Setelah itu akan didapati hasil pencarian berupa:

  1. Identitas penerima bantuan (nama dan alamat)
  2. Jenis bantuan yang diterima
  3. Periode atau tahap bantuan yang diterima
  4. Status bantuan sudah disalurkan atau belum

Itulah informasi golongan yang dapat Rp 600 ribu pada bansos PKH 2022 dan di cek pada link kemensos melalui HP.***

Editor: Intan Augustine Aida Suphi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah