Cocok Jadi Ide Jualan Yang Murah Meriah! Yuk Simak Resep Lumpia Goreng Berikut Ini

- 3 Januari 2024, 17:06 WIB
Cocok jadi ide jualan murah meriah, inilah resep Lumpia Goreng
Cocok jadi ide jualan murah meriah, inilah resep Lumpia Goreng /Instagram/Devina Hermawan

KILASCIMAHI - Kamu lagi mencari ide jualan yang tidak memakan modal banyak?

Tapi ide jualan tersebut berpotensi laku keras? Jika demikian baiknya kamu simak artikel ini sampai tuntas.

Karena kali ini kilascimahi.com, akan membahas tentang cara membuat lumpia goreng, yang bisa dijadikan ide jualan yang murah meriah. Baca Juga: Ide Jualan Jajanan Sekolah, Simak Resep Cimol Anti Meledak


Bahan yang dibutuhkan:
- Kulit lumpia secukupnya⁣ (Sesuai porsi yang mau dibuat)
- Putih telur untuk merekatkan⁣ (secukupnya)

Bahan isi :⁣
- Wortel (serut)⁣
- Jamur kuping ( potong-potong)⁣
- sledri (cincang)⁣
- Bihun ( yang sudah di rendam)⁣

Baca Juga: 20 Nama Kucing yang Lahir Di Bulan Januari Dijamin Langka dan Unik, Ada Jamil Hingga Aireo
Bumbu:⁣
- Bawang putih cincang, Garam, lada, kaldu bubuk, gula⁣ dan penyedap

Cara :⁣
1. Untuk isian :Tumis bawang putih sampai harum, masukan wortel, jamur dan seldri, tumis sampai layu, masukan bihun, tambahkan bumbu lainnya. Koresksi rasa, masak sampai matang⁣
2. Siapkan 1 lembar Kulit lumpia, isi dengan 1sendok bahan isian, lipat seperti amlop , gulung lalu bagian ujung oles dengan putih telur dan rekatkan⁣
3. Goreng dengan minyak panas dengan api sedang. Jangan terlalu sering dibolak-balik agar rekatan tidak lepas.

Baca Juga: Cocok Jadi Ide Jualan Simpel: Yuks Simak Resep Prekedel Kentang Berikut Ini

Note:

Bisa dijual bijian dengan harga 1000 atau masukkan dalam mika.

Demikian ulasan mengenai cara membuat lumpia goreng, yang bisa dijadikan ide jualan murah meriah.

Editor: Kamariah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah