Penerangan Jalan Umum di Jabar Banyak Hilang Dicuri, Buki Wibawa : Jumlah SDM Dishub Perlu Ditingkatkan

31 Agustus 2022, 17:10 WIB
Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat, Buki Wibawa /Istimewa/

KILASCIMAHI - Legislator DPRD Jabar dari Fraksi Gerindra, Buki Wibawa mengaku kesal dengan banyaknya penerangan jalan umum (PJU) yang dikelola Pemprov Jabar, hilang tak jelas.

Hal ini diungkapkan Buki Wibawa, menanggapi banyaknya PJU yang hilang di sejumlah jalan raya milik Provinsi Jabar.

"Saya heran PJU selalu hilang, kenapa dan ada apa, ini harus ada solusi dan evaluasi," ungkap Anggota Komisi IV DPRD Jabar, Buki Wibawa, Rabu 31 Agustus 2022.

Buki melihat salah satu faktor banyaknya PJU hilang lantaran kurangnya pengawasan. Hal ini merupakan imbas dari minimnya SDM di lingkungan Dinas Perhubungan.

Baca Juga: Jalan Raya Provinsi Jabar Sudah Habis Masa Waktunya Harus Direnovasi Total

"Ya saya kira SDM juga mendukung kenapa banyak hilang PJU ini, SDM masih sedikit di Dishub ini perlu ditambah lagi, agar bisa melakukan pengawasan dan pemeliharaan maksimal," jelasnya.

Bahkan menurut Buki, kendaraan pemeliharaan PJU di Dishub Jabar hanya ada dua.

"Se Jabar luasnya seperti apa, hanya dua kendaraan pemeliharaan. Bagaimana bisa melakukan pengawasan dan pemeliharaan," jelasnya.

Anggota Komisi IV DPRD Jabar ini menegaskan, bahwa Dishub dalam hal ini Dishub Jabar harus maksimal dalam mengelola anggaran bagi pemeliharaan, pengawasan penerangan jalan umum.

Keberadaan PJU, kata Buki, jangan dianggap sepele karena menyangkut kebutuhan masyarakat.

Baca Juga: Tanggal 3 Desember 1945, Menjadi Hari Bersejarah Jawa Barat, Dimana Gedung Sate Direbut Dari Pasukan Sekutu

"Ini penting PJU ini, karena menyangkut masyakarat, seperti keamanan, ketertiban saat dijalan raya seperti apa, itu merupakan hak masyarakat. Sehingga pemerintah mempunyai kewajiban melakukan pemeliharaan dan pengawasan secara intensif," pungkas Buki Wibawa.

Editor: Riffa Anggadhitya

Tags

Terkini

Terpopuler