Rumah Mewah Bak Sultan, Lesti Kejora dan Rizky Billar, Ternyata Masih Ngontrak?

- 6 Oktober 2022, 19:01 WIB
Rumah mewah yang ditinggali Lesti Kejora dan Rizki Billar ternyata merupakan kontrakan
Rumah mewah yang ditinggali Lesti Kejora dan Rizki Billar ternyata merupakan kontrakan /YouTube/Miftah'S TV/

KILASCIMAHI - Kehidupan Lesti Kejora dan Rizky Billar pasca kasus KDRT terus mencuat.

Satu persatu, kehidupan pasangan yang disebut Leslas ini akhirnya terbongkar.

Salah satunya terkait rumah mewah yang ditempati Lesti Kejora setelah menikah dengan Rizky Billar.

Kabarnya, rumah bak sultan yang ditempati Lesti Kejora dan Rizky Billar tersebut, hanya ngontrak.

Baca Juga: Lesti Kejora Tak Hanya Mengalami Luka Fisik Pasca KDRT Yang Dilakukan Rizky Billar, Tapi Ada Yang Lebih Parah

Lantas bagaimana kabar rumah tersebut sekarang? Akankah Lesti Kejora dan Rizky Billar, kembali menjadi penghuninya?

Dilansir dari kanal YouTube Unik Seleb, dikabarkan bahwa polisi sudah melakukan olah TKP, ke rumah mewah tersebut.

Yeni selaku ketua RT di daerah tersebut memberikan bahwa, rumah tersebut hanyalah ngontrak.

"Setau saya, rumah mereka yang asli lagi direnovasi, tapi saya tidak tahu rumahnya dimana," aku Yeni.

Pihak berwenang melakukan oleh TKP untuk mengumpulkan bukti lebih lanjut.

Salah satu tujuan pemeriksaan ke rumah kejadian perkara adalah untuk mengecek cctv-nya.

"Untuk hari ini kami cek TKP. Kemarin kami sudah cek TKP, hari ini kami cek TKP," ungkap Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.

Nurma Dewi mengatakan bahwa tim penyidik telah menemukan bukti yang sangat penting saat melakukan olah TKP di kediaman Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Baca Juga: Benarkah Kekayaan Lesti Kejora Kalahkan Agnes Mo dan Raffi Ahmad? Simak Sumber Pundi-Pundi Kekayaan Lesti

Bukt yang diperoleh tim penyidik itu berupa rekaman CCTV detik-detik Rizky Billar lakukan KDRT kepada Lesti Kejora.

"Kemarin penyidik ke lokasi tindak pidana. Ya kita dapat CCTV yang bisa menjadi barang bukti jelas," ucap Nurma Dewi.

Dari CCTV tersebut Nurma menyebut sudah tahu kronologi awal mula kasus KDRT itu bermula.

"Siapa melakukan, kapan, di mana, kemudian siapa pelaku, siapa korban. Nanti bisa menjadi barang bukti jelas kasus yang dilaporkan oleh saudari L," ujar Nurma Dewi.

Saat proses olah TKP berlangsung, Nurma menyebut Rizky Billar tidak ada di kediamannya. Diperoleh keterangan, Rizky pergi saat penyidik datang.

"Yang dilaporkan tidak ada di TKP, tapi itu tidak jadi masalah. Karena itu memang kewajiban dari kita," kata Nurma Dewi dikutip dari kanal YouTube Seleb Intens Investigasi.

Sejauh ini memang belum ada ketetapan Rizky Billar, sebagai tersangka, dan dia juga belum buka suara.

Adapun Lesti Kejora, diketahui sudah pulang dari rumah sakit tempatnya dirawat.

Baca Juga: Terkait KDRT Yang Menimpa Lesti Kejora Yang dilakukan Rizky Billar, Habib Ja'far: Cerai Bisa Wajib Hukumnya

Demikian yang bisa kilascimahi ulas seputar rumah sultan Rizky Billar dan Lesti Kejora, yang ternyata masih ngontrak.

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x