Tingkatkan Keamanan Masyarakat, Cimahi Bakal Punya Polsek Baru

- 13 September 2023, 13:45 WIB
Pemkot Cimahi akan memulai pembangunan Polsek Cimahi Tengah untuk meningkatkan Kamtibmas
Pemkot Cimahi akan memulai pembangunan Polsek Cimahi Tengah untuk meningkatkan Kamtibmas /tangkap layar/IG Humas Pemkot Cimahi

KILASCIMAHI - Pemerintah Kota Cimahi, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Cimahi memulai pembangunan Polsek Cimahi Tengah di Jalan Sukimun, Kelurahan Baros, Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Selasa, 12 September 2023.

Melalui bantuan hibah kepada Polres Cimahi dengan nilai Rp2,4 miliar tersebut, diharapkan mampu meningkatkan pelayanan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bagi warga Kota Cimahi, khususnya di wilayah Cimahi Tengah.

Kantor Polsek Cimahi Tengah dibangun di lahan milik Polri seluas 7.200 m2 dengan bangunan seluas 350 m2. Pembangunan diestimasikan berlangsung selama 120 hari, mulai 1 Agustus 2023 hingga 1 Desember 2023.

Baca Juga: Buang Sampah Sembarangan di Cimahi, Siap-siap Kena Denda Rp50 Juta!

Pj. Wali Kota Cimahi Dikdik S Nugrahawan mengatakan, padatnya penduduk Kota Cimahi serta terlalu luasnya cakupan dua polsek yang ada, membuat Polres Cimahi perlu segera merealisasikan pembangunan Polsek baru.

"Saat ini, wilayah Kota Cimahi baru memiliki dua polsek yakni Polsek Cimahi dan Polsek Cimahi Selatan. Polsek Cimahi membawahi dua kecamatan yakni Kecamatan Cimahi Utara dan Kecamatan Cimahi Tengah," kata Dikdik, dikutip dari akun Instagram @cimahikota.

Ground Breaking Ceremony pembangungan Polsek Cimahi Tengah
Ground Breaking Ceremony pembangungan Polsek Cimahi Tengah Humas Pemkot Cimahi

Lebih lanjut Dikdik mengatakan, keberadaan Polsek Cimahi Tengah ini akan berpengaruh terhadap kondisi keamanan, kenyamanan, ketertiban di wilayah Cimahi Tengah menjadi lebih baik.

"Saya berharap dengan adanya Pembangunan Polsek Cimahi Tengah ini, mudah-mudahan dapat meningkatkan kebahagiaan masyarakat Kota Cimahi, karena semua yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Cimahi pada hakekatnya adalah untuk kebahagiaan masyarakat Cimahi," imbuhnya.

Jumlah rasio tak ideal

Data kependudukan tahun 2022 menunjukkan, penduduk Kota Cimahi berjumlah 560.512 jiwa. Sedangkan jumlah anggota Polri di Polsek Cimahi dan Polsek Cimahi Selatan hanya terdapat 106 personel. Oleh karena itu, rasio perbandingan jumlah polisi dengan jumlah penduduk di Cimahi adalah 1 : 5.287. Sementara standar rasio yang ideal adalah 1 : 450.

Dengan penambahan satu Polsek Baru, diharapkan mampu menyesuaikan pertumbuhan penduduk di Kota Cimahi. Kehadiran satuan kewilayahan tingkat Polsek di Cimahi Tengah, disebut bisa meningkatkan tugas pokok polri sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat serta penegak hukum.

Wakapolres Cimahi Kompol M Bima Gunawan Jauharie menyatakan, pihaknya atas nama Kapolres Cimahi dan seluruh personil polres Cimahi menyampaikan terima kasih atas bantuan hibah pembangunan Polsek Cimahi Tengah.

"Kami berterima kasih sebesar-besarnya, berdirinya Polsek Cimahi Tengah tentunya tak lepas dari bantuan penuh Pemkot Cimahi, apalagi pembiayaan pembangunan berasal dari dana hibah APBD Kota Cimahi. Mudah-mudahan dapat segera memberi pelayanan optimal bagi warga khususnya di Kecamatan Cimahi Tengah. Diharapkan pembangunan dapat selesai tepat waktu dan tepat mutu," katanya.***

Editor: Titin Kartika Dewi

Sumber: Pikiran Rakyat Humas Pemkot Cimahi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x