Menjadi Daerah Paling Inovatif, Cimahi Raih Penghagaan IGA 2021

- 30 Desember 2021, 17:05 WIB
Pemkot Cimahi meraih penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2021 kategori Kota Sangat Inovatif. /
Pemkot Cimahi meraih penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2021 kategori Kota Sangat Inovatif. / /Laksmi Sri Sundari/Galamedia/

KILASCIMAHI - Meski hanya memiliki tiga kecamatan, bukan berarti Kota Cimahi minim inovasi. Bahkan, saking inovatifnya, Pemkot Cimahi kembali meraih prestasi berupa penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2021 kategori Kota Sangat Inovatif.

Bahkan Kota Cimahi masuk 5 besar Kota Terinovasi Se-Indonesia. Dengan raihan prestasi ini, Kota Cimahi menjadi salah satu daerah yang akan memperoleh dana insentif daerah (DID) di bidang inovasi daerah. DID ini merupakan insentif yang berasal dari APBN. 

Untuk diketahui, Penghargaan IGA ini diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) kepada daerah yang dinilai paling terinovatif. Penghargaan itu diberikan melalui gelaran IGA 2021 yang berlangsung secara hybrid di Gedung Sasana Bhakti Praja Kantor Pusat Kemendagri, Rabu 29 Desember 2021.

Baca Juga: Warga Kelurahan Cimahi Minta Bantuan Pendidikan dan Bantuan Untuk Warga Miskin Digulirkan Kembali

Seperti dilansir galamedia.pikiran-rakyat.com dalam artikel berjudul kado istimewa di pengujung tahun pemkot cimahi raih penghargaan iga ,    Penghargaan berupa piagam dan trofi itu diberikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian kepada kepala daerah.

"Kita mendapatkan penghargaan dari Menteri Dalam Negeri dilaksanakan secara zoom tadi pagi, dimana Kota Cimahi masuk 5 besar kota terinovasi di Seluruh Indonesia," ungkap Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Ngatiyana ditemui usai meresmikan hasil Program Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di Lingkungan Kecamatan Cimahi Utara di RW 25 Kelurahan Cibabat, Rabu 29 Desember 2021.

Ia pun berharap dengan diraihnya penghargaan tersebut, bisa bermanfaat bagi Pemkot Cimahi dan masyarakat semua.

Baca Juga: Ngatiyana: Pejabat Baru Harus Malu Sama Senior Berprestasi yang Sudah Pensiun

"Prestasi ini tentunya harus kita pertahankan dengan cara terus melakukan inovasi-inovasi di bidang pelayanan publik," terang Ngatiyana.

Di hari yang sama, Pemkot Cimahi juga meraih penghargaan dari Pemprov Jawa Barat, yakni apresiasi taat pajak kendaraan bermotor serta pemberian penghargaan Philothra yang berlangsung di Mason Pine Hotel, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Penghargaan diserahkan langsung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kepada Plt. Wali Kota Cimahi, Ngatiyana.

"Siiangnya kita juga mendapat penghargaan dari Gubernur Jawa Barat, terbaik pembayaran pajak. Berarti Alhamdulillah masyarakat sudah menyadari, sudah mengerti akan tugas dan tanggung jawabnua untuk menyelesaikan pembayaran wajib pajak, karena Kota Cimahi memberikan relaksasi keringanan terhadap pembayaran pajak," beber Ngatiyana.

Baca Juga: Hujan Bonus Jika Timnas Indonesia Juara Piala AFF, Dari Potong Sapi, Uang Rp 2 Miliar Hingga Dibelikan Rumah

Di tahun 2022, Pemkot Cimahi berencana akan kembali melakukan relaksasi atau pengurangan pembayaran pajak untuk masyrakat.

"Tahun 2022 kita berikan lagi relaksasiny, sehingga masyrakat mendapatkan keringanan membayar pajak, dan diharapkan tidak ada tunggakan-tunggakan pajaknya. Alhamdulillah masyarakat antusias membayar pajaknya, sehingga dapat apresiasi dari Gubernur Jawa Barat," tutur Ngatiyana.***

Penulis : Laksmi Sri Sundari

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah