Jelang Pengumuman PPDB Jabar 2024 Tahap 1 , Aa Maung: Pertaruhan Harga Diri PJ Gubenur Dan PLH Kadisdik

- 18 Juni 2024, 19:20 WIB
Bey Machmudin menyaksikan penandatanganan pakta integritas PPDB Jabar 2024
Bey Machmudin menyaksikan penandatanganan pakta integritas PPDB Jabar 2024 /Humas Jabar

KILASCIMAHI - Pengumuman hasil seleksi PPDB Jabar 2024 tahap 1 yang akan dilaksanakan pada Rabu 19 Juni 2024 menjadi sesuatu yang ditunggu-tunggu terutama oleh calon peserta didik. Meski demikian, pengumuman PPDB tahap 1 ini menjadi pertaruhan harga diri Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin dan Plh Kadisdik, Mohamad Ade Afriandi.

Hal ini diungkapkan Ketua Lembaga Bantuan Pemantau Pendidikan (LBP2), Asep B Kurnia atau Aa Maung.

''Pengumuman PPDB tahap 1 ini menjadi pertaruhan dari komitmen Pj Gubernur dan Plh Kadisdik yang akan menghadirkan PPDB yang berkeadilan bagi semua,'' ungkap Aa Maung, Selasa 18 Juni 2024.

Padahal, kata dia, sudah banyak masyarakat yang mengadukan banyaknya kecurangan khususnya di pendaftaran melalui jalur zonasi.

Baca Juga: Tuntaskan Dugaan Kecurangan Di PPDB Jabar 2024, Aa Maung Minta Pengumuman Hasil Seleksi Zonasi Dimundurkan

 

Dugaan Modus Rekayasa KK

Asep B Kurnia atau Aa Maung./dok
Asep B Kurnia atau Aa Maung./dok

Sebelumnya, banyak temuan di lapangan terkait pemalsuan dokumen kependudukan yang dilakukan oknum calon peserta didik.

Kami menemukan banyak oknum orang tua calon peserta didik yang melakukan berbagai cara untuk bisa memasukkan anaknya ke sekolah favorit,''jelas Aa Maung, Selasa 11 Juni 2024.

Seperti diketahui, PPDB Jabar 2024 tahap 1 untuk SMA dan SMK Negeri dibuka sejak 3-7 Juni lalu.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah