Inilah Sosok Dibalik Pencipta Lagu Ojo Dibandingke, Yang Dinyanyikan Farel Prayoga Pada HUT RI di Depan Jokowi

17 Agustus 2022, 17:33 WIB
Farel Prayoga, penyanyi ini viral setelah menyanyikan lagu Ojo Dibandingke yang diciptakan Abah Lala /Kolase foto YouTube/Abah Lala Official dan Setpres/

KILASCIMAHI - Farel Prayoga, penyanyi cilik ini kini tengah viral setelah menyanyikan lagu Ojo Dibandingke yang diciptakan Abah Lala, di Istana Merdeka.

Saat Farel Prayoga menyanyikan lagu Ojo Dibandingke ini, Presiden, Jokowi dan Para Menteri pun ikut berjoget usai melaksanakan Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-77.

Abah Lala, selaku pencipta dari lagu Ojo Dibandingke ini pun menangis melihat Farel yang menyanyikan lagu nya di depan Presiden Jokowi.

Bukan hanya para pejabat, Farel Prayoga pun ternyata membuat pencipta lagu Ojo Dibandingke, Abah Lala menangis.

Baca Juga: Siapa Sih Farel Prayoga? Penyanyi Lagu Ojo Dibandingke Pada Perayaan Hari Kemerdekaan RI ke 77

Seperti dikutip dari akun TikTok @abahlalareal, terlihat seorang pria tengah melihat penampilan Farel Prayoga tengah menyanyikan lagu Ojo Dibandingke melalui handphone saat berada di dalam mobil.

Setelah cukup lama memperhatikan tayangan Farel Prayoga tersebut, pria ini kemudian menangis tersedu-sedu.

Sosok pria ini ternyata bernama Abah Lala, pencipta lagu Ojo Dibandingke.

''Terimakasih dek @Farel Prayoga Official. Sudah membawakan lagu saya ke Istana merdeka dihari Kemerdekaan Indonesia,''tulis caption akun @abahlalareal tersebut seperti dikutip kilascimahi.com, Rabu 17 Agustus 2022.

Tak hanya menulis caption, Abah Lala ini pun mengucapkan syukur melalui video atas dinyanyikannya lagu ciptaannya Ojo Dibandingke di Istana Negara.

Baca Juga: Pencipta Lagu Ojo Dibandingke Nangis Lihat Farel Prayoga Nyanyi Lagunya Di HUT RI dan Di Depan Jokowi

''Alhamdulillahirrabil'alamim. Saya bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, lagu saya Ojo Dibandingke dinyanyikan di Istana Negara di hari spesial Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan disaksikan oleh warga Indonesia dan banyak warga lainnya,''ungkap Abah Lala.

Tak hanya itu, Abah Lala pun berharap lagunya itu bisa memberi kontribusi kepada Indonesia.

''Saya melu seneng, melu bangga, melu semangat untuk Indonesia, joss,''pungkas dia.

Demikian ulasan mengenai Abah Lala, pencipta lagu Ojo Dibandingke menangis usai Farel Prayoga menyanyikan lagunya di depan Presiden Jokowi.***

Editor: Dwi Surya Andhika

Tags

Terkini

Terpopuler