Gerhana Matahari Hibrida Melintas Pada Jam Ini, Warga Cimahi Dan Bandung Wajib Lihat

- 20 April 2023, 03:00 WIB
Gerhana Matahari Hibrida akan melintasi Bandung dan Cimahi ada jam ini
Gerhana Matahari Hibrida akan melintasi Bandung dan Cimahi ada jam ini /jatim.nu.or.id/

Ketika bayangan umbra Bulan melewati kelengkungan yang berbeda pada permukaan Bumi, ada kalanya ujung kerucut bayangan umbra tidak sampai ke permukaan sehingga terbentuk perpanjangan bayangan atau antrumbra. Akibatnya, lokasi yang ada dalam antumbra akan melihat Gerhana Matahari Cincin.

Akan tetapi, ketika kerucut bayangan umbra bulan bergeser ke bagian lengkungan yang lebih tinggi, ujung kerucut bayangan umbra bulan sampai ke permukaan Bumi dan daerah yang dilewati akan mengalami Gerhana Matahari Total.

Gerhana Matahari Dapat Dilihat di Bandung dan Cimahi Pada Jam Ini

 

Dikutip dari surat edaran Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Barat berdasarkan hisab hakiki tadqiqi Lembaga Falakiyah NU, disebutkan bahwa gerhana matahari yang bisa dilihat di wilayah Jawa Barat, khususnya Kota Bandung dan Cimahi merupakan gerhana matahari sebagian.

Gerhana matahari ini akan terjadi pada Kamis 20 April 223 atau 29 Ramadhan 1444 hijriah.

Awal gerhana dapat dilihat masyarakat Kota Bandung dan Cimahi pada pukul 09.27 WIB.

Penampakan fenomena langka gerhana matahari sebagian ini akan berlangsung selama 2.40 menit.

Lalu, tengah gerhana matahari sebagian ini akan dapat dilihat pada 10.45 WIB.

Lalu, akhir gerhana akan terlihat pad pukul 12.08 WIB.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah