Lazis Darul Hikam Berbagi Bahagia Melalui Happy Box untuk 350 Anak di Garut

- 14 Maret 2022, 20:20 WIB
350 anak di RW 04, Kampung Siderang Legok, Desa Cintanagara, Kabupaten Garut  tengah mendengarkan dongeng dalam program Happy Box yang digelar Lazis Darul Hikam
350 anak di RW 04, Kampung Siderang Legok, Desa Cintanagara, Kabupaten Garut tengah mendengarkan dongeng dalam program Happy Box yang digelar Lazis Darul Hikam /Istimewa

KILASCIMAHI - Sebanyak 350 anak di RW 04, Kampung Siderang Legok, Desa Cintanagara, Kabupaten Garut mendapatkan 350 makanan gratis dari Lazis Darul Hikam.

Program Lazis Darul Hikam yang bernama Happy Box ini diperuntukkan bagi anak-anak yang kurang mampu di Kampung Siderang Legok, Kabupaten Garut.

“Happy Box merupakan program yang sangat bagus dan harus terus di adakan di tempat-tempat yang lainnya, sesuai dengan visi Darul Hikam yaitu menciptakan khoiru ummah dengan program ini menjadikan mereka bahagia di hari ini dan hari-hari yang akan datang. Semoga mereka ketika sudah sukses, bisa memberikan kebahagiaan juga kepada saudara-saudara lainnya,” jelas Direktur Lazis Darul Hikam, Hikmat Gumelar kepada KilasCimahi.com, Senin 14 Maret 2022.

Program Happy Box bukan hanya sekedar memberikan makanan gratis tapi dimeriahkan juga oleh hiburan games untuk anak-anak, penampilan dongeng menggunakan boneka dan bago-bagi doorprize berupa makanan ringan dan alat tulis.

Baca Juga: Tulisan Halal Di Logo Baru Tidak Jelas, Netizen: Semoga Bukan DeArabisasi

Dipilihnya Kampung Siderang Legok, Kabupaten Garut ini karena memiliki keunikan. Setiap keluarga di sana rata-rata memiliki anak hingga 11 orang. Dari data yang dihimpun, terdapat 200 KK dan 450 anak kecil.

Tak sekedar banyak anak, sanitasi di daerah tersebut masih memprihatinkan. Tak hanya itu, jarak tempuh ke sekolah juga sangat jauh.

Selain membagikan makanan gratis melalui program Happy Box, Lazis Darul Hikam juga menyerahkan Al-Qur’an dan Iqro untuk di gunakan anak-anak mengaji. Selain itu, galon air minum untuk di madrasah dan juga tong sampah untuk disimpan dibeberapa titik Kampung Siderang Legok.

Seluruh bantuan tersebut diterima dengan baik dan penuh rasa bagagia oleh Ketua RW O4, Indin Jalaludin.

Baca Juga: Kian Populer usai Ucapkan Ura, Presiden Rusia Vladimir Putin Dapat Sapaan Akrab 'Om Putin dari Warganet

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x