12 Tewas Terinjak-Injak dalam Perayaan Tahun Baru 2022 di India

- 1 Januari 2022, 19:06 WIB
Umat ​​Hindu mengambil bagian dalam 'Huranga', permainan yang dimainkan antara pria dan wanita sehari setelah Holi, festival warna, di kuil Dauji dekat kota utara Mathura, India, 30 Maret 2021 /Reuters/KK Arora/File Photo
Umat ​​Hindu mengambil bagian dalam 'Huranga', permainan yang dimainkan antara pria dan wanita sehari setelah Holi, festival warna, di kuil Dauji dekat kota utara Mathura, India, 30 Maret 2021 /Reuters/KK Arora/File Photo //Reuters/KK Arora/File Photo/pikiran-rakyat.com/Reuters/KK Arora/File Photo

KILASCIMAHi - Perayaan Tahun Baru sangat identik dengan kerumunan. Oleh karena itu, pemerintah mengeluarkan imbauan supaya mengurangi kerumunan dalam perayaan tahun baru.

Tapi, hal itu tidak berlaku di India. Bukan sekedar berkerumun, tapi puluhan ribu orang berdesak-desakan di sebuah kuil Hindu di Kashmir, India pada Sabtu pagi, 1 Januari 2022.

Sebagaimana dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul Kerumunan Tahun Baru 2022 12 Peziarah Tewas Terinjak Injak Usai Berdesakan Di Kuil India, sedikitnya 12 peziaran tewas dan belasan lainnya luka-luka.

"Dua belas peziarah meninggal dan 14 terluka dalam penyerbuan pada dini hari hari ini di kuil Mata Vaishno Devi,” kata polisi setempat, dikutip dari Reuters.

Baca Juga: Final Leg Kedua Sulit, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-young Optimis Menang

Sementara, 14 orang yang terluka kini dibawa ke rumah sakit terdekat untuk perawatan.

Polisi Kashmir mengatakan peziarah tewas karena terinjak-injak usai banyaknya kerumunan menyambut Tahun Baru 2022 di kuil Vaishno Devi Bhawan.

Perdana Menteri (PM) Narendra Modi telah menyampaikan belasungkawa dalam pernyataan via Twitter. Modi menyatakan dirinya terus berkomunikasi dengan para pejabat setempat.

Baca Juga: Vladimir Putin : 2022 akan menjadi Tahun dengan Harapan Tertinggi dan Kesehatan untuk Semua Orang

"Sangat sedih dengan hilangnya nyawa karena terinjak-injak di Mata Vaishno Devi Bhawan," kata Perdana Menteri Narendra Modi.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah