Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 Hari ini, Ada Laga Persib Bandung vs Madura United FC

- 30 Juli 2022, 09:30 WIB
Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 Hari ini, Ada Laga Persib Bandung vs Madura United FC
Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 Hari ini, Ada Laga Persib Bandung vs Madura United FC //Instagram / sports.indosiar

KILASCIMAHI - Jadwal pertandingan BRI Liga 1 2022/2023 di pekan kedua hari ini, Sabtu 30 Juli 2022 mempertemukan Persib Bandung vs Madura United FC di Stadium Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Maung Bandung sepertinya mengawali Liga 1 dengan pertandingan yang sulit, dimana sebelumnya di pekan pertama menghadapi Bhayangkara FC, kini di pekan kedua harus berhadapan dengan Madura United FC.

Didepan pendukung sendiri Persib Bandung harus bisa mendapatkan poin penuh saat menghadapi Madura United FC, pasalnya di laga perdana Maung Bandung harus puas berbagi poin setealah di tahan imbang 2-2 oleh Bhayangkara FC.

Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts wajib mewaspadai pemain-pemain Madura United FC, sebab Laskar Sape Kerrab berhasil menang di pertandingan pembuka dengan skor mencolok 8-0 melawan Barito Putera.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar Hari ini, Sabtu 30 Juli 2022, Ada Live Liga 1 Persib Bandung vs Madura United FC

Liga 1 musim lalu pertemuan Persib Bandung vs Madura United FC dimana kedua tim bertemu di pertandingan ke 5 dengan hasil seri 1-1 dan di pertandingan ke 31 saat itu dimenangkan Maung Bandung Dengan Skor 3-2.

Dilihat dari pertemuan sebelumnya, pertandingan sore ini tidak menutup kemungkinan akan terulangnya hasil seri, meski sekarang situasinya berbeda.

Pelatih Madura United Fabio Lefundes juga memberikan pendapat dalam Pre Match Press Conference yang dikutip melalui chanel YouTube Madura United TV.

"Persib Bandung adalah tim yang kuat individu maupun kolektif mereka kuat mereka punya pelatih berpengalaman yang sudah tau dengan liga ini dan dia tau mempersiapkan tim untuk melawan kita, saya tau bagaimana susah bermain didalam sini, tapi saya kasih tau dimana kita bermain kita pasiti susah maka kita harus kerja keras main dikandang maupun diluar harus seperti itu" Ujar Fabio Lefundes.

"Persib Bandung tim yang kuat, tetapi kita Madura harus lebih kuat di pertandingan lag kali ini" lanjut Rendy Oscario pemain Madura United.

Halaman:

Editor: Intan Augustine Aida Suphi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah