Arti Ayat 58 Surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi Rahim, Simak keutamaan Jika Membacanya

- 8 Maret 2023, 05:04 WIB
Begini arti dari ayat 58 surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi Rahim
Begini arti dari ayat 58 surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi Rahim /pixabay.com

KILASCIMAHI - Simak arti ayat 58 Surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi Rahim yang sering dibaca saat tahlilan.

 

Salamun Qaulam mirrabi rahim merupakan ayat ke 58 dalam surat Yasin yang sering dibaca saat tahlilan.

Bukan hanya itu, ayat ke 58 di Surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi rahim juga kerap dibaca sebagai dzikir.

Sebenarnya, apa arti dari Salamun Qaulam Mirrabi rahim dalam surat Yasin ini?

Baca Juga: Arti dan Makna Innama Amruhu Idza Aroda Syaian Ayyakulalahu Kun Fayakun Surat Yasin Ayat 82

Jika memang sering dijadikan bagian dalam dzikir, apa keutamaan dari membaca Salamun Qaulam Mirrabi rahim ini?

Untuk mengetahuinya, simak ulasan kilascimahi.com dikutip dari berbagai sumber ini.

Dikutip dari Al Qur'an online Kementrian Agama, berikut penulisan Salamun Qaulam Mirrabi rahim dalam bahasa Arab dan artinya:

سَلامٌ قَوْلا مِنْ رَبٍّ رَحِيمٍ

salām, qaulam mir rabbir raḥīm
Artinya: "(Kepada mereka dikatakan), "Salam," sebagai ucapan selamat dari Tuhan Yang Maha Penyayang."

Ayat ini ditafsirkan bahwa dikatakan kepada mereka bahwa salam sebagai ucapan selamat dari tuhan yang maha penyayang. Salam inilah yang sangat mereka harapkan karena merupakan suatu bentuk pemuliaan bagi mereka.
Keutamaan Membaca Surat Yasin

Diketahui, ada beberapa keutamaan jika kita mampu mengamalkan atau membaca surat Yasin.

Berdasarkan buku Keutamaan Al-Quran Dalam Persepektif Hadis (Ahsantudhonni) (2021: 184) dijelaskan bahwa dengan membaca dan mengamalkan surat Yasin maka akan mendapatakan fadilah sebagai berikut :

Memperoleh kelancaran rezeki, karena salah satu manfaat membaca surat Yasin ada;ah akan mendatangkan dan melancarkan rezeki seperti dijelaskan dalam Sunaan Daarimi Juz 2 Halaman 549 yang mengatakan bahwa:

“Barang siapa yang membaca surat yasin dari pagi hari, maka pekerjaan di hari itu dimudahkan dengan keberhasilan, dan jika membacanya di akhir suatu hari  maka tugasnya hingga pagi hari berikutnya akan dimudahkan juga.”

Baca Juga: Kapan Membaca Allahumma Innaka 'Afuwwun Tuhibbul 'Afwa Fa'fu 'Anni Di Malam Nisfu Syaban 2023?

Membaca surat Yasin juga diyakini akan membawa keberkahan dalam hidup.

Keberkahan ini merupakan fadilah dari membaca surat Yasin yang kedua, hal ini dikarenakan Allah SWT akan memperlancar segala urusan kepada orang-orang yang taat kepada-Nya.

Memperoleh ampunan dari Allah SWT menjadi fadilah dari membaca surat Yasin yang ketiga, karena dengan membaca surat Yasin maka dapat menghapus dosa-dosa yang sudah pernah kita lakukan seperti dijelaskan oleh Abu Hurairah yang diriwayatkan oleh At-Thabrani dan Al-Baihaqi yang artinya “Siapa yang membaca (Surat) Yasin pada malam hari dengan mengharap keridaan Allah SWT, maka diampuni dosa-dosanya."

Demikian ulasan mengenai arti dari ayat 58 surat Yasin Salamun Qaulam Mirrabi Rahim.

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x