Dzikir dan Doa Yang Dipanjatkan Pada 10 Muharram Hari Asyura, Supaya Diampuni Dosa Dan Dihilangkan Kesulitan

- 8 Agustus 2022, 17:30 WIB
Simak dzikir dan doa yang sebaiknya dipanjatkan pada 10 Muharram 2022 atau Hari Asyura
Simak dzikir dan doa yang sebaiknya dipanjatkan pada 10 Muharram 2022 atau Hari Asyura /pixabay.com

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلِ نِعْمَ المَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ


(Cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan Dia sebaik-baik pelindung dan penolong) sebanyak 70 kali, niscaya Allah akan menjaganya dari keburukan tahun tersebut.

Rasulullah SAW sendiri yang dosa-dosanya telah diampuni oleh Allah SWT tidak kurang dari 70 kali meminta ampun kepada Allah setiap harinya. Hal tersebut seperti yang diriwayatkan Imam al-Bukhari.

Dengan demikian, apakah pantas umatnya yang selalu bergelimang dengan dosa ini tidak meminta ampun kepada Allah setiap harinya? Maka hari Asyura adalah kesempatan emas bagi umatnya untuk memperbanyak dzikir dan istighfar kepada Allah SWT.

Baca Juga: Kenapa 10 Muharram 2022 atau Hari Asyura Disebut Juga Hari Raya Raya Yatim atau Idul Yatama? Simak Ulasannya

Sesungguhnya ada banyak faedah bagi orang yang senantiasa meminta ampun kepada Allah SWT. Di antaranya, sebagaimana telah disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan sahabat Abdullah bin Abbas Radliyallahu 'Anh, bahwa Rasulullah SAW bersabda: Barang siapa yang senantiasa beristighfar (meminta ampun kepada Allah), Allah menjadikan setiap kesusahan baginya jalan keluar, setiap kegalauan kelapangan, dan dia diberikan rezeki yang tidak dia sangka-sangka. (HR Abu Dawud).

Bacaan Dzikir yang Disarankan
Berikut beberapa dzikir yang dianjurkan untuk dibaca pada hari Asyura:

لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ..... ×١٠٠

اللّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ..... ١٠٠

أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِيْمَ.... ١٠٠

Halaman:

Editor: Dwi Surya Andhika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x