10 Desember Dikenal Hari HAM Se Dunia, John Lennon Dikremasi dan Ganja Legal di Uruguay, Ini Faktanya

- 10 Desember 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi angka 10 / Pixabay.com
Ilustrasi angka 10 / Pixabay.com /

KILASCIMAHI - Tanggal 9 Desember berikut fakta sejarah, peristiwa serta hari penting di tanggal 10 Desember dari berbagai negara di Dunia.

Redaksi KilasCimahi yang merangkum dari berbagai sumber, berikut fakta dan peristiwa di tanggal 10 Desember

Tahun 1868 - Lampu lalu lintas pertama kali dipasang di London, Inggris.

Baca Juga: PPKM Level 3 saat Nataru Batal, Ini Instruksi Terbaru Mendagri

Tahun 1898 - Penandatanganan Traktat Paris mengakhiri Perang Amerika-Spanyol. Spanyol mengakui kemerdekaan Kuba dan menjual kekuasaan atas Guam, Filipina serta Puerto Riko kepada Amerika Serikat seharga US$20.000.000.

Tahun 1901 - Penganugerahan Penghargaan Nobel yang pertama di Stockholm, Swedia pada peringatan 5 tahun wafatnya (1896) sang pemrakarsa penghargaan tersebut, Alfred Nobel.

Tahun 1936 - Edward VIII menandatangani surat abdikasi, menjadi satu-satunya raja Inggris yang secara sukarela mengundurkan diri dari tahta.

Baca Juga: Diwarnai Banyak Kabar Tak Sedap, Rizki 2R dan Nadya Mustika Resmi Bercerai

Tahun 1939 - Phleng Chat, lagu kebangsaan Thailand diciptakan oleh Peter Feit.

Tahun 1948 - Universal Declaration of Human Rights diadopsi oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Halaman:

Editor: Arif Farandhika

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah