Sutradara Awi Suryadi Ungkap Kisah Asli KKN di Desa Penari Setelah Bertemu SimpleMan

- 31 Mei 2022, 10:00 WIB
Sutradara Awi Suryadi ungkap kisah asli KKN di Desa Penari setelah bertemu dengan SimpleMan
Sutradara Awi Suryadi ungkap kisah asli KKN di Desa Penari setelah bertemu dengan SimpleMan //Tangkapan Layar Youtube/TS Media

KILASCIMAHI - Sutradara Awi Suryadi ungkap kisah asli KKN di Desa Penari setelah bertemu dengan penulis ceritanya yaitu SimpleMan.

Awi Suryadi sudah bertemu dengan penulis thread SimpleMan yang kisahnya viral di tahun 2019 lalu, pasca sebelum memproduksi film KKN di Desa Penari.

Ternyata dalam naskah Film KKN di Desa Penari ada sedikit perubahan oleh Awi Suryadi dari naskah asli yang ditulis SimpleMan.

Begitu dengar cerita dari SimpleMan terkait kisah KKN di Penari, Awi Suryadi tidak meragukan isi cerita tersebut.

 Baca Juga: Seharusnya Chelsea Islan Perankan Widya dalam Film KKN di Desa Penari, Bukan Adinda Thomas, Ini Alasannya

"Selama ketemu Simple Man di MD, dia langsung bilang mas ini cerita kisah nyata 80 persen saya tulis apa adanya. 20 persen saya rubah-rubah untuk menutupi tempat, nama-nama orang, nama kampus, jadi ya udah, saya nggak pertanyakan itu," ungkap Awi dalam kanal YouTube TS Media.

"Saya percaya, SimpleMan bilang kejadiannya di kota A, kita buka bareng di google maps, atau saya kesana ngeliat, jadi dia nggak meragukan itu," tambah Awi.

Disamping itu, Awi Suryadi mengatakan, bahwa tokoh-tokoh dalam kisah KKN di Desa Penari memang benar ada dalam kisah nyata, dan dua orang meninggal juga memang benar ada dalam kisah nyata.

"Ada, jadi dua orang yang bener-bener meninggal," kata dia.

Halaman:

Editor: Dwi Surya Andhika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x