Sinopsis Film Waktu Maghrib Yang Sudah Tayang di Bioskop 9 Februari 2023, Suksesor Pengabdi Setan !!

11 Februari 2023, 22:15 WIB
Film Waktu Maghrib disebut sebagai film horor terbaik di 2023 sudah mulai tayang di bioskop /

 

KILASCIMAHI - Waktu Maghrib, film berGenre Horror yang sudah mulai tayang di seluruh bioskop tanah air ini di plot sebagai film genre horror terbaik di 2023 .

Ya, di awal tahun ini sineas Indonesia kembali 'berulah' dengan menyajikan Film Horror yang bertajuk Waktu Maghrib. Film ini diproduksi Rapi Films.

Film Waktu Maghrib besutan Sidharta tata ini, mengangkat urban legend tentang tabunya para orang dewasa terlebih anak - anak yang tidak boleh melanggar petuah orang tua untuk bepergian menjelang waktu Maghrib .

Seperti dilansir dari akun Twitter WatchmenID , Film Waktu Maghrib ini , diadopsi dari cerita film pendek dengan judul sama.

Baca Juga: Sound Horor Film Pengabdi Setan 2: Communion Berasal dari Alat Musik Kangling, Apa Itu Kangling?

Film Waktu Maghrib ini , benar- benar membawa seakan atmosfer suasana Jawa yang kentara dengan set up dan latar begitu membawa kita pada masa itu .

Suasana yang di setting di waktu Maghrib begitu natural , didukung dengan akting para pemain , yang benar-benar bisa membawa kita menikmati suasana dimana anak- anak bermain tanpa gadget atau apapun itu seperti dijaman sekarang .

Waktu Maghrib dibuka Dengan scene yang mencekam , menggambarkan tabunya waktu sebelum Maghrib tiba.

Yang menceritakan ada Tiga orang anak kecil yang masih bermain dikala waktu Maghrib menjelang. Dimana salah seorang anak mengajak kedua temannya untuk pulang karena waktu sudah menjelang Maghrib.

"Pulang yuk , sudah maghrib,"
"Nanti , sebentar lagi selesai ,"
"Koq gitu sih , nanti kalau aku diculik hantu bagaimana?,"

Nah itulah penggalan opening teaser yang sudah mulai membawa kita pada suasana menegangkan.

Konon petaka bermula , dikala seorang murid , menyumpahi salah seorang guru mereka hingga terjadi teror mengerikan itu datang .

Didukung dengan soundrenaline yang membuat jantung berdegup kencang , tapi tidak membuat telinga terasa annoying .

Selain itu , akun WatchmenID juga menerangkan bahwa ,akting para pemain yang sangat pas , terutama para pemain cilik .

Bima Sena sebagai Saman, Ali Fikri sebagai Adi , dan Nafiza Fatia Rani sebagai ayu , berhasil membuat para penonton kagum akan aktingnya memerankan karakter anak-anak kampung tengil yang khas , tapi juga ketakutan ketika dibuat kaget.

Tak hanya itu , akting pemain pendukung seperti Aulia Sarah dan Taskya Namya yang memerankan sosok Bu guru dengan dua karakter berbeda berhasil membuat aura horror waktu Maghrib terasa kentara.

Apalagi sebagai spesialis pemain bergenre horror , Tentu penjiwaan nya pun sangat patut diacungi jempol.

Tetapi disisi lain,diluar alur cerita , set up dan akting para pemain, ada sedikit kontradiksi terhadap keseruan dan kengerian yang disajikan .

Jumpscare yang terlalu banyak diulang , dan cerita di akhir - akhir yang terlalu ngalor ngidul , juga pembawaan karakter hantu yang berbeda - beda menjadikan penonton kebingungan . Akan jenis hantu seperti apa yang ditonjolkan yang memang menjadi klimaks sebenarnya.

Tak sedikit pula yang memuji, ya , film yang disutradarai oleh Sidharta tata yang merupakan suksesor dibalik meledaknya Pengabdi Setan ini . Sungguh luar biasa dengan karyanya yang selalu membuat jantung berdebar .

Banyak menuai pujian akan plot twist yang related dengan budaya tempo dulu yang berhasil membawa penonton seakan terbawa ke masa lalu .

Baca Juga: Begini Arti Kata Luwih Dowo Luwih Medeni Dalam Film KKN Di Desa Penari!

Seperti film-film pada umumnya , selalu saja ada pesan yang berusaha disampaikan kepada para penonton .

Pesan moral yang disampaikan dari Waktu Maghrib ini sendiri adalah , sebuah nasehat "hati-hati , kata-katamu bisa membunuh!"

Akankah Waktu Maghrib ini menjadi film horror terbaik di tahun ini ?.

Bagi yang penasaran , silahkan kunjungi bioskop terdekat di kotamu untuk menyaksikan Waktu Magrib.*

Editor: Riffa Anggadhitya

Tags

Terkini

Terpopuler