Bagaimana Mengelola Utang Usaha Agar Bisnis Untung dan Berkesinambungan? Simak Tips Berikut Ini!

Tayang: 26 September 2024, 07:51 WIB
Penulis: Kamariah
Editor: Tim Kilas Cimahi
Ilustrasi
Ilustrasi /Bagaimana Mengelola Utang Usaha Agar Bisnis Untung dan Berkesinambungan? Simak Tips Berikut Ini!/Pixabay.com/Shameer Pk

KILASCIMAHI - Dalam menjalankan roda bisnis, suatu perusahaan biasanya perusahaan tersebut membiayai kegiatan usahanya dengan melakukan pinjaman usaha atau utang.

Misalnya, untuk keperluan pembelian bahan baku, penambahan mesin produksi, dan lain sebagainya, jika dana kurang utang usaha bisa menjadi alternatif. 

Namun, akan bertambah buruk jika dalam menjalankan kegiatan usaha tersebut harus menambah utang itu terus menerus tanpa diimbangi dengan pembayaran yang teratur oleh perusahaan.

Lalu bagaimana cara pengelolaan utang usaha secara tepat?

Yang perlu dilakukan oleh pemilik bisnis adalah merancang sistem yang baik dan terorganisir untuk mengelola setiap keuangan, maupun hutang usaha yang di miliki.

Apa itu Utang Usaha?

Hutang usaha (AP) merupakan jumlah yang harus dibayarkan perusahaan kepada kreditor dan pemasoknya (juga disebut sebagai akun kewajiban lancar). Utang usaha dicatat pada neraca di bawah kewajiban lancar.

Bagaimana tips mengelola utang usaha agar bisnis kita selalu untung dan bisnis terus berjalan? Simak penjelasan berikut:

Tips Pengelolaan Utang Usaha

Penting bagi Anda untuk mengetahui bagaimana strategi dan tips untuk mengelola utang sebuah perusahaan. Hal tersebut bertujuan agar kebutuhan anggaran tidak lagi menjadi beban yang dapat merugikan perusahaan. Di antaranya sebagai berikut.

1. Buat Anggaran

Pengaruh dari transaksi pembayaran utang usaha adalah berkurangnya jumlah kas suatu perusahaan. Sehingga, perlu adanya pembuatan anggaran agar arus pengeluaran dapat dikendalikan. Jika terdapat kelebihan dana, maka akan dialokasikan untuk menutupi utang tersebut.

2. Tentukan Tingkat Prioritas Utang

Tidak hanya dari nominal utang, namun salah satu faktor penting lainnya dalam penentuan prioritas utang adalah dampak yang akan ditimbulkan jika perusahaan terlambat melakukan pembayaran

3. Rencana Cadangan

Dengan membuat rencana cadangan, perusahaan akan lebih berhati-hati dalam menjalankan kegiatan usaha yang terkait penggunaan utang. Selain itu, Anda juga dapat memperkirakan kebutuhan anggaran agar dana pinjaman digunakan semaksimal mungkin.

4. Negosiasi

Lakukan negosiasi dengan pemberi kreditur agar menurunkan suku bunga pada utang Anda. Diskusikan bagaimana cara atau sebuah solusi untuk dapat memberikan persyaratan pelunasan yang lebih baik dan tidak terlalu membebankan.

5. Penggabungan Utang

Biasanya, suatu perusahaan yang mempunyai banyak sumber utang, akan menggabungkannya di satu tempat saja. Hal ini bertujuan untuk memudahkan dalam proses pembayaran setiap bulannya dan monitoring di masa depan.

Nah, itu dia penjelasan mengenai apa itu utang usaha serta strategi pengelolaannya. Penting bagi Anda untuk menerapkan strategi yang tepat agar mendapatkan keuntungan maksimal. Semoga bermanfaat!


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub