Terbukti Banyak Kecurangan Di PPDB Jabar 2024, LBP2 Akan Gugat Puluhan Sekolah Favorit Dan PTUN-Kan Pergub

- 23 Juli 2024, 09:22 WIB
Foto ilustrasi: Gerbang SMAN 1 Tambun Utara digembok orang tua siswa yang anaknya tak lolos PPDB Jabar 2024
Foto ilustrasi: Gerbang SMAN 1 Tambun Utara digembok orang tua siswa yang anaknya tak lolos PPDB Jabar 2024 /

KILASCIMAHI - Pelaksanaan PPDB Jabar 2024 ternyata berbuntut panjang. Selain terus diwarnai aksi demonstrasi dari berbagai elemen masyarakat yang protes karena banyaknya pelanggaran dan kecurangan, tampaknya pelaksanaan PPDB akan berakhir di ranah hukum.

Hal ini terlihat dari rencana Lembaga Bantuan Pemantau Pendidikan (LBP2) yang akan menggugat puluhan SMA favorit di Jawa Barat.

''Berbagai sekolah favorit ini diduga terlibat kecurangan dalam proses seleksi PPDB,'' ungkap Ketua LBP2, Asep Buhori Kurnia atau Aa Maung, Selasa 23 Juli 2024.

Menurut Aa Maung, dirinya memperoleh banyak pengaduan dari masyarakat mengenai kecurangan yang dilakukan oleh oknum panitia PPDB di berbagai sekolah favorit di Jawa Barat.

Baca Juga: Aa Maung Minta Pj Gubernur Cek e-Rapor Usai Pengumuman PPDB Jabar 2024, Netizen Akui Banyak Kasus Cuci Rapor

Selain itu, Aa Maung juga menilai ada unsur kelalaian dan juga kesengajaan dari panitia PPDB di tingkat satuan pendidikan yang tidak menanggapi berbagai pengaduan mengenai kecurangan Calon Peserta Didik (CPD).

''Akibatnya banyak CPD yang lebih layak diterima, menjadi tersingkir oleh oknum CPD yang berbuat curang,'' ungkap Aa Maung.

Menurut Aa Maung, diumumkannya 200-an CPD yang dianulir karena terbukti melakukan kecurangan dalam seleksi PPDB hanyalah tindakan formalitas saja.

''Kalau mau dibongkar secara serius, jumlahnya bukan ratusan, tapi ribuan dan tersebar di berbagai sekolah favorit, bukan hanya di Bandung atau Depok saja,''kata Aa Maung.

Berbagai kecurangan itu merata terjadi melalui jalur zonasi, Afirmasi, hingga prestasi rapor.

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Trending

Berita Pilgub