Usai Main Angklung, Ganjar Pranowo Diberi Cinderamata Baju Pangsi Oleh Ketua Umum AMS

Tayang: 14 Mei 2023, 20:52 WIB
Penulis: Riffa Anggadhitya
Editor: Tim Kilas Cimahi
Ketua Umum AMS, Noery Ispanji memberikan baju pangsi khas Sunda kepada Calon Presiden Ganjar Pranowo
Ketua Umum AMS, Noery Ispanji memberikan baju pangsi khas Sunda kepada Calon Presiden Ganjar Pranowo /Riffa Anggadhitya /

KILASCIMAHI - Calon Presiden Ganjar Pranowo menemui ratusan tokoh Sunda bersama Angkatan Muda Siliwangi (AMS), Minggu 14 Mei 2023.

AMS dan tokoh Sunda pun memberikan penghormatan berupa baju pangsi khas masyarakat Sunda kepada Ganjar Pranowo.

Ganjar Pranowo pun sempat belajar memainkan angklung bersama para tokoh Sunda seperti Ketua AMS Noery Ispanji, Ketua Papag Setra Asep B Kurnia atau Aa Maung, Acil Bimbo, Budi Dalton, Ketua Harian Paguyuban Pasundan DR Budiana, dan ratusan tokoh Sunda lainnya.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan para tokoh Sunda ini memainkan angklung di Saung Angklung Udjo yang terletak di Jalan Padasuka, Bandung.

Baca Juga: Sambil Kenakan Iket Sunda, Jenderal Dudung Amanatkan Papag Setra Lestarikan Penca: Jangan Sampai Punah !

Meskipun baru pertama kali memainkan angklung, Ganjar dan ratusan tokoh Sunda terlihat apik membawakan lagu Can't Help Falling In Love lewat arahan conductor Lia, yang berasal dari Saung Udjo.

Lirik lagu Can't Help Falling In Love ini pun diplesetkan menjadi Can't Help Falling In Love with Pak Ganjar.

Dalam sambutannya, Ketua AMS, Noery Ispanji mengatakan bahwa saat pertama bertemu dengan Ganjar Pranowo beberapa waktu lalu, dirinya langsung merasa cocok.

''AMS dengan cepat mendeklarasikan dukungan terhadap Pak Ganjar ini karena beliau itu memiliki perilaku yang nyunda dan nyantri,''jelas Noery.

Halaman:

Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub