Info Terbaru Gempa Turki, Lebih Dari 1.500 Orang Tewas Akibat Gempa Magnitudo 7,9

- 6 Februari 2023, 22:26 WIB
Korban sementara akibat Gempa Turki mencapai 1.500 orang. Tim penyelamat berusaha evakuasi korban reruntuhan
Korban sementara akibat Gempa Turki mencapai 1.500 orang. Tim penyelamat berusaha evakuasi korban reruntuhan /Twitter @waqarsatti /

KILASCIMAHI - Info terbaru Gempa Turki, lebih dari 1.500 orang tewas akibat gempa berkekuatan magnitudo 7,9 yang terjadi pada Senin 6 Februari 2023 pagi hari waktu setempat.

Gempa Turki pertama kali terjadi pada pukul 04.17 pagi waktu setempat di kedalaman sekitar 17,9 km dekat Kota Gaziantep, Provinsi Gaziantep yang persis berada di perbatasan Suriah.

Provinsi Gaziantep, Turki merupakan rumah bagi 2 juta orang, yang sebagian diantaranya merupakan pengungsi Suriah akibat perang melawan ISIS pada 2017 lalu.

Akibat gempa Turki ini, banyak gedung dan bangunan roboh dan diperkirakan menimbun ribuan orang.

Baca Juga: Info Gempa Terkini, Gempa Dangkal Guncang Garut, Getaran Terasa Hingga Di Bandung Diduga Dipicu Sesar Garsela

Tim penyelamat sedang berpacu dengan waktu demi menolong para penyintas yang masih terjebak dan tertinggal di bawah puing-puing reruntuhan di setiap sesi kota yang terdampak.

Sejauh ini dari 1500 orang yang tewas, setidaknya 912 orang meninggal berada di Turki, sementara sekitar 592 orang korban berasal dari Suriah. Laporan USGS melanjutkan sembilan jam setelah guncangan pertama, gempa susulan berskala M 7,5 menyerang distrik Elbistan, provinsi Kahramanmaras. Menilik dari lokasi sebelumnya diperkirakan berjarak sekitar 95 kilometer (59 mil) sebelah utara dari guncangan awal.

Osama Abdel Hamid, seorang penyintas gempa Suriah, mengatakan keluarganya sedang tidur ketika guncangan dimulai.

"Saya membangunkan istri dan anak-anak saya dan kami berlari menuju pintu," katanya.
Tapi, Osama mengaku sangat kaget saat keluar dari rumah, dia melihat banyak bangunan telah runtuh.

"Banyak bangunan di berbagai kota dan desa di barat laut Suriah runtuh".

Halaman:

Editor: Riffa Anggadhitya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x